PSMS Taklukkan PSDS 3-1, Wahyu Rahmat Ilahi Cetak 2 Gol

Pemain PSMS saat ingin melepaskan tembakan ke arah gawang PSDS ketika kedua tim bertemu di Stadion Teladan Medan, Minggu (1/10/2023). Dalam laga tersebut PSMS Medan menang 3-1.foto:reza/kaldera.id
Pemain PSMS saat ingin melepaskan tembakan ke arah gawang PSDS ketika kedua tim bertemu di Stadion Teladan Medan, Minggu (1/10/2023). Dalam laga tersebut PSMS Medan menang 3-1.foto:reza/kaldera.id

 

MEDAN, kaldera.id – Akhirnya PSMS Medan meraih kemenangan perdana di pentas Liga 2 musim 2023/2024 setelah mengalahkan tamunya PSDS Deliserdang 3-1 di Stadion Teladan Medan, Minggu (1/10/2023).

PSMS yang sempat bermain gugup di awal laga akhirnya bisa merubah situasi ketika pertandingan memasuki menit ke 10.

Ketiga gol kemenangan PSMS diciptakan Ichsan Pratama di menit 19 setelah bekerjasama dengan rekannya. Ichsan yang lepas dari penjagaan pemain belakang lawan melepaskan tembakan menyusur tanah tanpa bisa dihalau kiper PSDS yang dikawal Rafli Mahreza.

Sedangkan dua gol lagi lagi diciptakan lewat kaki pemain pengganti Wahyu Rahmat Ilahi di menit 46 dan 55. Wahyu yang baru masuk di babak kedua berhasil memanfaatkan kesalahan kiper lawan saat menghalau umpan lambung M Souza. Bola langsung disambut Wahyu untuk menjebol gawang tim tamu.

Begtu juga dengan gol keduanya dalam laga tersebut, Wahyu yang berdiri bebas menyambut bola rebound benturan kaki pemain belakang lawan. Sebelum melepaskan tembakan, dirinya sempat menggiring bola ke arah gawang lawan.

Unggul tiga gol tidak membuat para pasukan Ridwan Saragih menghentikan tekanan. Beberapa upaya menambah keunggulan terus dibangun Joko Susilo dkk. Sayang, tidak ada gol tambahan.

Bahkan, membuat tuan rumah kecolongan satu gol balasan tim lawan yang diciptakan Noriki Akada di menit 64. Gol tersebut akibat miss komunikasi antar pemain belakang tuan rumah dalam menutup pergerakan lawan.

Pelatih PSDS, Susanto usai laga mengungkapkan, dirinya mengakui terjadi kelemahan di lini belakang. Hal ini akan menjadi bahan evaluasi timnya di pertandingan selanjutnya.

“Saya ucapkan selamat atas kemenangan tim PSMS. Saya akan mengingatkan para pemain untuk tetap konsentrasi sepanjang laga. Kami akan evaluasi agar lebih baik lagi,” ungkapnya.

Diakuinya mereka bermain terbuka atau menyerang dalam laga tersebut. Hal ini dikarenakan timnya ingin mencuri poin dalam laga tersebut.

“Kami ingin mendapatkan poin, makanya berani bermain terbuka. Tapi, inilah sepak bola, siapa yang siap dialah yang memenangkan pertandingan,” tambahnya.

Hal senada juga diungkapkan Kapten Kesebelasan PSDS, Ilham Wibowo Yusuf. Dirinya mengaku para pemain sudah bermain maksimal, tapi hasilnya kurang memuaskan.

Sementara itu, Pelatih PSMS Medan, Ridwan Saragih mengungkapkan, kunci kemenangan timnya dalam laga ini adalah kebersamaan dan semangat pemain untuk meraih hasil maksimal.

“Pemain lebih termotivasi untuk menang. Kebobolan yang terjadi akan menjadi bahan evaluasi kami. Saya akan terus memotivasi para pemain untuk terus bekerja keras dalam menghasilkan kemenangan bagi PSMS,” katanya.

Dirinya juga mengakui mengintruksikan Kim Jinsung untuk tetap bermain di areal lapangan tengah dan tidak masuk ke kotak pinalti lawan. Hal ini dilakukan untuk menumpuk pemain di lini tengah.

Mengingat, ada perubahan formasi tim lawan menjadi 4-4-2. Dengan memfungsikan Kim sebagai gelandang jangkar diharapkan memutuskan aliran bola ke lini pertahanan mereka.

“Saya butuh tambahan pemain tenga untuk mengimbangi lini tengah mereka,” tambahnya.

Sementara itu, Rahmat Wahyu Ilahi mengatakan, selain kebersamaan, kunci kemenangan PSMS menerapkan sepenuhnya apa yang diinstruksikan pelatih.(red)