Menko Pangan Tinjau Pasar Sei Sikambing Medan: Harga Stabil, Tapi Gula Pasir dan Minyak Goreng Jadi Sorotan

redaksi
21 Jan 2025 15:24
3 menit membaca

 

MEDAN, Kaldera.id – Menteri Koordinator Bidang Pangan RI, Zulkifli Hasan, bersama Menteri Perdagangan Budi Santoso, melakukan kunjungan kerja ke Pasar Sei Sikambing, Medan Helvetia, Senin (21/1/2025).

Dalam kunjungan ini, mereka didampingi langsung oleh Walikota Medan Bobby Nasution, Pj Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni, dan Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo, serta sejumlah pejabat lainnya.

Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek langsung harga kebutuhan pokok sekaligus berdialog dengan pedagang dan pembeli. Menko Pangan, yang akrab disapa Zulhas, menilai bahwa mayoritas harga bahan pokok di pasar cukup stabil. Namun, ia memberikan perhatian khusus pada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga, terutama gula pasir.

Zulhas menemukan harga gula pasir di Sumatera Utara mencapai Rp19.000 per kilogram, lebih tinggi dibandingkan daerah lain seperti Sulawesi, yang stabil di kisaran Rp17.000 hingga Rp18.000.

“Kenaikan ini harus menjadi perhatian. Stoknya cukup, apalagi sekarang musim giling. Tapi kenapa harga naik? Nanti kami pelajari, apakah pengambilannya mahal atau ada faktor lain,” ujar Zulhas dengan tegas.

Daging Sapi Termurah di Indonesia
Di sisi lain, Zulhas memuji harga daging sapi di Sumut yang menjadi salah satu yang termurah di Indonesia. Dengan harga Rp125.000 per kilogram, daging sapi di Medan lebih murah dibandingkan daerah lain yang rata-rata mencapai Rp140.000.

“Harga daging sapi di sini patut diapresiasi. Ini menunjukkan pengelolaan yang baik,” tambah Zulhas.

Harga Ayam Murah, Peternak Terancam Rugi
Harga daging ayam juga menjadi perhatian Menko Pangan. Saat ini, harga ayam di Medan berada di kisaran Rp34.000, di bawah harga eceran yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp40.000.

“Kalau harga terlalu murah, peternak bisa rugi. Pemerintah harus memastikan keseimbangan harga, agar peternak tidak buntung dan konsumen tetap terjangkau,” jelasnya.

Minyak Goreng Curah Mahal, Pemerintah Diminta Bertindak
Satu lagi yang menjadi sorotan adalah harga minyak goreng curah yang mencapai Rp20.000 per liter, lebih mahal dari minyak kemasan merek Minyak Kita yang dipatok Rp17.000.

“Ini tidak masuk akal, minyak curah seharusnya lebih murah karena tanpa kemasan. Pemda harus segera melakukan sidak untuk mengatasi masalah pasokan ini,” tegas Zulhas.

Upaya Pemko Medan Stabilkan Harga
Usai mendampingi Menko Pangan, Walikota Medan Bobby Nasution menyampaikan bahwa Pemko Medan terus berupaya menjaga stabilitas harga melalui program pasar murah keliling yang digelar rutin oleh PUD Pasar.

“Kami menyediakan bahan pokok dengan harga di bawah pasar untuk membantu masyarakat sekaligus menekan harga di pasaran,” kata Bobby.

Dengan langkah-langkah terpadu dari pemerintah pusat dan daerah, diharapkan stabilitas harga kebutuhan pokok di Sumatera Utara dapat terus terjaga, sehingga baik pedagang, peternak, maupun masyarakat tetap sejahtera. (reza)