Menang Telak di Kandang Cadiz, Barca Salip Posisi Madrid di Klasemen Sementara

redaksi
11 Sep 2022 18:41
2 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Atletico Madrid meraih kemenangan telak dikandang sendiri saat menjamu Celta Vigo, Minggu (11/9/2022). Pasukan D Simeone menang 4-1.

Tuan rumah sudah unggul ketika pertandingan baru berjalan 9 menit lewat sepakan kaki kanan penyerang mereka, A Correa memanfaatkan umpan Rodrigo Gol ini bertahan sampai turun minum.

Di babak kedua, A Morata dan kawan kawan tidak. Menyurutkan penyerangan. Permainan mereka lebih agresif. Terbukti di menit 50, giliran Rodrigo yang melepas tembakan kaki kiri tidak mampu dihalau penjaga gawang lawan, A Marchesin..

Unggul dua gol, membuat pemain tuan rumah lebih percaya diri. Giliran Y Carrasco mencatatkan namanya di papan skor saat memperbesar keunggulan tuan rumah di menit 66 umpan dari Kodogbia.

Tim tamu sempat memperkecil ketertinggalan lewat aksi pemain pengganri, Gabriel. Tembakan kami kanannya melucur mulus tanpa ke gawang lawan. Ketinggalan 1-3 semakin diperparah lewat gol bunuh diri Unai Nunez di menit 83. Dengan kemenangan ini Atletico berada di peringkat 4 klasemen sementara.

Sementara itu, dipertandingan lainnya, Barcelona yang bertandang ke markas Cadiz meraih poin penuh. Pasukan Xavi mempermalukan tuan rumah dengan kemenangan telak, empat gol tanpa balas.

Pesta gol El Barca dibuka F de Jong di menit 55. Kemudian R Lewandowski di menit 66. Ansu Fati memberikan kontribusi dalam kemenangan tersebut dengan menyumbang satu gol di menit 86. Dembele menutup kemenangan tim asal Catalan itu di menit 90+2. Barca sendiri saat ini memuncaki klasemen sementara dengan 13 poin.(red)