Mitra Sejati Berbagi dengan 250 Anak Yatim, Direktur: Ini Sudah Menjadi Tradisi Selama 15 Tahun

redaksi
15 Mar 2025 20:39
Medan News 0 1
2 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Manajemen Rumah Sakit Umum (RSU) Mitra Sejati memberikan santunan kepada 250 anak yatim piatu dan kaum dhuafa, Sabtu (15/3/2025). Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian manajemen rumah sakit tersebut terhadap kaum yang membutuhkan dan berbagi kebaikan di bulan penuh berkah ini.

Direktur RSU MItra Sejati , Elvrida Sulistiani Sinaga mengungkapkan , kegiatan ini sudah berjalan 15 tahun dan terus dilakukan setiap Ramadan.

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian RSU Mitra Sejati kepada masyarakat sekitar, khusunya kurang mampu. Yang kami berikan berupa sembako, susu, pakaian, perlengkapan sekolah dan sekadar uang tali asih. Ini sudah menjadi tradisi berbagai terhadap anak yatim dan kaum dhuafa setiap Ramadan,” ungkapnya.

Sementara itu, Tokoh Wanita Nasional asal Sumatera Utara, Bunda Indah yang hadir dalam kegiatan tersebut mengungkapkan , dirinya sangat terharu dengan perlakuan yang diberikan manajemen rumah sakit terhadap anak yatim piatu yang diundang.

Dimana , mulai baju, transportasi dan yang diberikan benar diperhatikan. “Saya sering diundang ke acara acara buka puasa bersama dengan melibatkan anak yatim. Anak yatim diperlakukan sekadar saja. Kalau ini dibuatkan seragam. Benar benar diperlakukan dengan sangat layak. Padahal mereka bukan dari panti asuhan,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, Ramadan ini memiliki kelebihan tersendiri dibanding bulan lain. Dimana, semua agama, tanpa terkecuali berlomba lomba berbuat kebaikan. “Semuanya berlomba lomba berbuat baik kepada orang yang membutuhkan. Sebab, Allah memberikan kesempatan untuk berbuat baik di Ramadan ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Ustadz Ahmad Fuad Sinaga dalam tausiah singkatnya menyampaikan, untuk selalu berbuat baik dan selalu meminta maaf. Kepada anak anak yang masih punya ayah atau ibu segera meminta maaf. Jangan saling marah memarahi. Sebab, manusia yang baik adalah manusia yang bermanfaat untuk orang lain.

Dalam acara itu, selain Bunda Indah, Direktur RSU Mitra Sejati, hadir juga Pemilik RSU Mitra Sejati, Pram Singh bersama istrinya Dimple Rani, kepala lingkungan dan lainnya.

Ketua Panitia Pelaksana Anita Inong mengungkapkan , jumlah anak yatim yang diberikan bantuan tahun ini sebanyak 250. Jumlah ini lebih banyak dari tahun lalu yang hanya berjumlah 205 orang. “Alhamdullilah jumlahnya terus bertambah setiap tahunnya. Yang diberikan merupakan sandang pangan dan kebutuhan sekolah mereka. Anak yatim ini diambil dari lingkungan sekitar rumah sakit seperti , Jalan Karya Jaya, Karang Sari dan lainnya,” jelasnya. (Reza)