Komisi 3 Segera Gelar Rapat Kerja dengan Jajaran Direksi PUD Kota Medan

redaksi
13 Jan 2026 22:11
Medan News 0 1
1 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Ketua Komisi 3 DPRD Medan Salomo TR Pardede mengungkapkan, pihaknya segera mengundang para jajaran Direksi Perusahaan Umum Daerah (PUD) Kota Medan yang baru dilantik beberapa waktu lalu. Undangan tersebut untuk mengetahui program kerja para direksi ini.

Hal ini juga berkaitan dengan salah satu fungsi kerja DPRD Medan selaku pihak pengawasan. “Kami ingin mengetahui program dan inovasi apa yang dilakukan jajaran direksi tersebut dalam memajukan PUD Kota Medan, ” ungkap Salomo kepada wartawan, Selasa (13/1/2026).

Ia menjelaskan, selama ini keberadaan 2 BUMD milik Pemko Medan itu yakni, PUD RPH dan PUD Pembangunan dikelola dengan manajemen kurang baik bahkan terancam bangkrut.

Untuk itu Politisi Gerindra ini berharap sosok yang ditunjuk mampu dan memiliki inovasi dalam memajukan kedua PUD tersebut.

“Kami berharap kedepannya antara pelayanan dan profit harus seimbang,” jelasnya.

Untuk itu pihaknya berharap dalam pertemuan nanti kedua belah pihak bisa memberikan saran dan masukan untuk kemajuan PUD tersebut. (Reza)