Gus Irawan: Percepatan Pemulihan Ekonomi Terus Dilakukan

redaksi
26 Mar 2021 14:56
Nasional 0 69
1 menit membaca

JAKARTA, kaldera.id- DPR RI dengan pemerintah telah bekerjasama dalam hal Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), anggota Komisi XI DPR RI Gus Irawan Pasaribu menyebut bahwa dalam mendukung pemulihan ekonomi nasional tahun 2021, anggaran untuk penanganan pandemi ini, baik untuk kesehatan maupun dorongan sosial maupun Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) telah dinaikkan, melalui refocusing anggaran alokasi.

Dia mengungkapkan hal tersebut di Jakarta, Jumat (26/3/2021). Gus Irawan mengatakan untuk pemulihan ekonomi nasional di tahun 2021, data perlindungan sosial harus diperbaiki, sehingga perlindungan sosial dapat mencapai sasaran yang diharapkan. “Sekarang masih ada data yang belum tepat, sedang disiapkan oleh teman-teman Kementerian Sosial, sehingga ini bisa menjadi tepat sasaran, dan masyarakat yang berhak mendapatkan bisa mendapatkan bantuan tersebut,” katanya.

“Kita mendukung program-program yang ada di daerah, baik program strategi nasional maupun program-program yang lain guna memulihkan ekonomi di tiap daerah, begitupun pelatihan dan bantuan-bantuan potensi ekspor yang ada dengan tujuan ke negara-negara mancanegara, sehingga ekspor bisa ditingkatkan,” harap politisi dapil Sumut ini

Di sisi lain, dia berharap ke depan vaksinasi di semua daerah Indonesia dapat berjalan dengan baik, sehingga herd immunity bisa terbentuk, dan optimisme terhadap ekonomi bisa bergerak dengan baik apabila masyarakat sehat. (fitna rahyuni)