Antisipasi Corona Perpustakaan Medan Ikut Tutup
Antisipasi Corona Perpustakaan Medan Ikut Tutup

MEDAN, kaldera.id – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Medan menutup sementara akses pengunjung menyusul instansi lain yang terlebih dahulu tutup sebagai antisipasi penyebaran virus corona di kota Medan.

Penutupan ini dimulai 18 Maret hingga 31 Maret 2020, dan akan dibuka kembali tanggal 1 April 2020.

“Penutupan ini sesuai dengan himbauan dari Plt Walikota Medan untuk menutup sementara perpustakaan dan kearsipan kota Medan,” kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Medan, Maya Fitiriani, Rabu (18/3/2020).

Sedangkan untuk staf dan karyawan kata Maya akan bekerja seperti biasanya sesuai dengan himbauan pemerintahan kota Medan.

“Karyawan dan staf akan tetap masuk seperti biasa, akses yang ditutup hanya untuk pengunjung,” jelasnya.

Kebijakan Dinas Perpustakaan kota Medan menutup akses masyarakat untuk sementara waktu menyusul beberapa kebijakan pemerintah kota atau kabupaten lainnya mengingat antisipasi penyebaran virus corona. (finta rahyuni)