Site icon Kaldera.id

Update Covid-19 di Sumut: 103 Positif, 12 Sembuh, 10 Meninggal

Siaran pers Gugus Tugas Percepatan penanganan COVID-19 Prov. Sumatera Utara (17/4/2020).

Siaran pers Gugus Tugas Percepatan penanganan COVID-19 Prov. Sumatera Utara (17/4/2020).

MEDAN, kaldera.id- Kasus positif virus corona atau Covid-19 di Sumatera Utara (Sumut) mencapai 103 orang. Sebanyak 79 orang diuji melalui tes swab dan 24 orang melalui rapid test pada Jumat (17/4/2020).

“Alhamdulillah pasien positif tidak bertambah dari data kemarin,” kata Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut Whiko Irwan dalam siaran persnya.

Dalam waktu yang sama, Whiko juga mengumumkan bahwa ada peningkatan jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) menjadi 144 orang.

Sedangkan pasien yan dinyatakan sembuh dari Covid-19 sebanyak 12 orang dan meninggal sepuluh orang

Terkait sebaran PDP di Sumut, kata Whiko, Kota Medan masih menduduki peringkat pertama dengan jumlah PDP terbanyak diikuti Kabupaten Simalungun dan Deliserang.

“Medan masih terbanyak PDP, yaitu 70 orang. Diikuti Simalungun 22 orang dan Deliserang 16 orang,” jelasnya.

Sementara itu, Whiko juga mengatakan, PCR rumah sakit (RS) Universitas Sumatera Utara (USU) yang sudah resmi beroperasi akan mempersingkat waktu keluarnya hasil swab dibandingkan harus mengirimi spesimen ke Balitbangkes Kemenkes RI di Jakarta. Alur pemeriksaan pun menurutnya tidak berbeda.

“Alur pemeriksaannya tetap sama seperti yang dikirim ke Balitbangkes. Keuntungannya kita bisa menghemat waktu dan akan memangkas masa rawat inap PDP di Sumut,” jelasnya.

“Sehingga pasien yang sudah mendapatkan hasil swab akan kita tangani apakah positif atau tidak. Bagi yang negatif akan kita pulangkan dan bisa diganti dengan PDP berikutnya,” sambungnya.

Saat ini, jumlah donasi yang diterima Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut kurang lebih RP382 juta. Uang tersebut telah masuk melalui rekening Sumut Peduli Covid-19 dengan nomor rekening Bank Sumut 100 01 02 777 7777.

“Saya mewakili gugu tugas mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah berdonasi untuk penanganan Covid-19 di Sumatera Utara,” pungkasnya. (finta rahyuni)

Exit mobile version