Anggaran Publikasi Akhyar Kena Pangkas

Kadis Kominfo Kota Medan, Zain Noval
Kadis Kominfo Kota Medan, Zain Noval

MEDAN, kaldera.id – Anggaran publikasi dan kerjasama Wali Kota Medan dan jajarannya dengan media cetak maupun online dipangkas. Kegiatan tersebut terkena refocusing.

Akibatnya kegiatan yang dianggarakan di Dinas Kominfo Kota Medan ditunda sampai tahun depan.

Kadis Kominfo Kota Medan, Zain Noval mengatakan, anggaran tersebut terkena pemangkasan karena sesuai ketentuan. Dimana, setiap OPD di lingkungan Pemko Medan anggarannya dipangkas 60%.

“Ya dinda. Terkena pemangkasan. Jadi, ditunda tahun depan. Sesuai arahan, setiap OPD anggarannya dipangkas 60%,” ungkapnya, Kamis (7/5/2020).

Dia menjelaskan, anggaran kerjasama Pemko Medan dengan media tersebut tidak bisa tidak dipangkas. Sebab, masuk dalam 60% anggaran yang harus dialihkan ke penanganan Covid-19 di Kota Medan.

“Sudah sesuai arahan. Tidak bisa tidak. Namun, begitupun kami berharap media tetap membantu mempublikasikan program Pemko Medan,” tambahnya. (reza sahab)