Pemuda Pancasila Indra Kasih Bagi Sembako ke Kader di Medan Tembung

Ketua MPW PP Kodrat Shah ikut hadir dalam penyerahan bantuan pada kader Medan Tembung oleh Ranting PP Kelurahan Indra kasih.
Ketua MPW PP Kodrat Shah ikut hadir dalam penyerahan bantuan pada kader Medan Tembung oleh Ranting PP Kelurahan Indra kasih.

MEDAN, kaldera.id – Dampak pendemi Covid-19 telah melanda seluruh lini kehidupan, mulai dari dunia usaha berskala besar sampai pada kehidupan masyarakat kecil di pelosok negeri ini.

Kondisi ini menggugah seluruh masyarakat yang berkemampuan untuk terpanggil melakukan aksi sosial kepada warga yang terkena dampak pandemi.

Tidak terkecuali Yon Faisal, selaku Ketua Pengurus Pimpinan Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Indra Kasih, Kecamatan Medan Tembung. Bersama jajarannya, Yon Faisal tergerak hati untuk meringankan beban para kader Pemuda Pancasila Indra Kasih yang terdampak pandemi Covid-19.

Seperti yang dilakukannya di Masjid Baitussujud, Jalan Willem Iskandar, Medan Tembung, Jumat (8/5/2020), Yon Faisal membagikan paket bantuan sembako kepada sejumlah kader Pemuda Pancasila dan warga terdampak pamdemi.

Paket bantuan berupa beras, gula, minyak goreng dan telur itu diharapkan dapat membantu para kader dan warga di tengah pandemi ini.

“Meski ini tidak seberapa, namun paling tidak, hal ini dapat mengingatkan para kader Pemuda Pancasila se Kecamatan Medan Tembung, bahwa ke depannya kita harus tolong menolong dalam segala hal,” katanya.

Kegiatan sosial ini juga mendapat dukungan Ketua Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Sumut Kodrat Shah.

Kodrat Shah mengapresiasi Ketua Ranting Pemuda Pancasila Kelurahan Indra Kasih Yon Faisal dan berharap ke depan Kelurahan Indra Kasih dapat lebih mengepakkan sayap organisasi ini ke jenjang yang lebih luas lagi.

Turut hadir di acara tersebut Kapolsek Percut Sei Tuan yang diwakili Kanit Bimmas Rohim Dalimunthe dan juga Perwakilan Kodam I Bukit Barisan.(f rozi)