Site icon Kaldera.id

Detik-Detik Proklamasi, Traffic Light di Medan di Merahkan

Kadis Perhubungan Kota Medan, Iswar Lubis

Kadis Perhubungan Kota Medan, Iswar Lubis

MEDAN,kaldera.id – Dinas Perhubungan Kota Medan akan memerahkan seluruh traffic light di seluruh Kota Medan saat detik -detik Proklamasi HUT RI ke-75. Hal ini untuk menghentikan seluruh aktivitas masyarakat saat detik proklamasi.

“Selain menyalakan lampu merah di semua titik traffic light, kami juga akan menempatkan personil agar nantinya seluruh masyarakat yang sedang berkendara dan beraktifitas di jalan raya menghentikan laju kendaraan serta kegiatannya sejenak sebagai bentuk penghormatan saat detik-detik proklamasi,” kata Kadis Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis, Kamis (13/8/2020).

Di samping itu, ungkap Iswar, Area Traffic Control System (ATCS) Kota Medan juga akan membunyikan sirine tepat di pukul 10.17 WIB.

Terlebih, penyalaan sirine serentak merupakan tindaklanjut anjuran pemerintah yang disampaikan Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono beberapa waktu lalu.

Oleh sebab itu, Iswar berharap kegiatan penyalaan lampu merah dan sirine nanti dapat dijalankan masyarakat sesuai dengan instruksi yang disampaikan sehingga peringatan detik-detik proklamasi berlangsung khidmat dan penuh makna.

“Kami harap kerjasama dari semua masyarakat untuk terlibat langsung dalam peringatan HUT Kemerdekaan RI ke- 75 yakni dengan menghentikan sejenak seluruh kegiatan yang sedang dilakukan.

Kemudian mengambil sikap sempurna sebagai bentuk penghormatan saat detik-detik proklamasi nantinya,” harapnya.(reza sahab)

Exit mobile version