Site icon Kaldera.id

Gol Dumfries Selamatkan Muka Frank de Boer

Setelah bermain imbang 0-0 di babak pertama, Belanda akhirnya menyudahi pertandingan dengan kemenangan 3-2 atas Ukraina di Stadion Amsterdam Arena, Senin (14/6/2021).

Setelah bermain imbang 0-0 di babak pertama, Belanda akhirnya menyudahi pertandingan dengan kemenangan 3-2 atas Ukraina di Stadion Amsterdam Arena, Senin (14/6/2021).

MEDAN, kaldera.id – Setelah bermain imbang 0-0 di babak pertama, Belanda akhirnya menyudahi pertandingan dengan kemenangan 3-2 atas Ukraina di Stadion Amsterdam Arena, Senin (14/6/2021).

Gol pertama Belanda diciptakan kapten kesebelasan, G Wijnaldum pada menit 52. Wijnaldum berhasil memanfaatkan bola muntah tepisan penjaga gawang Ukraina, Bushchan. Tendangan kerasnya tak bisa dihalau.

Unggul satu gol, anak asuh Frank de Boer meningkatkan tempo permainan. Terbukti enam menit kemudian giliran W Weghorst yang menceploskan bola setelah memanfatkan kemelut didepan gawang. Lagi-lagi Bushchan gagal mengantisipasi bola.

Unggul dua gol membuat Belanda sedikit menurunkan tempo permainan. Situasi ini membuat Ukraina mengambil inisiatif serangan untuk mengejar ketertinggalan.

Hasilnya tendangan kaki kiri Yarmolenko dari luar kotak pinalti pada menit 75 gagal diantisipasi Stekelenburg. Tendangan melengkung di sudut kanan gawang lawan tak bisa dihalau.

Defisit satu gol membuat anak asuh Andriy Shevchenko semakin bersemangat. Empat menit kemudian, tandukan kepala Yaremchuk yang gagal diantisipasi. Yaremchuk dengan sempurna menanduk bola memanfaatkan tendangan bebas.

Kedudukannya imbang 2-2 membuat Belanda sontak bangkit. Kemenangan di depan mata nyaris sirna. Permainan cepat dan tenang kemudian dilakukan. Hasilnya Dumfries berhasil memastikan kemenangan The Orange di menit 85. Tandukan kepala umpan dari N Ake lagi -lagi gagal ditepis dengan sempurna. Gol ini pun membuat Shevchenko dan anak asuhnya kecewa. Sebab, hasil imbang didepan mata terbuang.

Dengan kemenangan ini, Belanda berada di posisi dua klasmen sementara Grup C. Sebab, di pertandingan lain, Austria berhasil mengalahkan Makedonia Utara dengan skor 3-1. Austria unggul selisih gol.(reza)

Exit mobile version