WR III UIN Sumut Dukung Kerjasama Prodi Ilmu Komunikasi

Wakil Rektor III UIN Sumut Dr.Nisful Khair, MA (kiri) saat menerima audiensi Ketua Prodi Ikom, Dr. Muhammad Alfikri, M.Si, di kampus Jalan Williem Iskandar Medan Estate
Wakil Rektor III UIN Sumut Dr.Nisful Khair, MA (kiri) saat menerima audiensi Ketua Prodi Ikom, Dr. Muhammad Alfikri, M.Si, di kampus Jalan Williem Iskandar Medan Estate

MEDAN, kaldera.id – Wakil Rektor III Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Dr Nispul Khoiri, MA mengharapkan Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumut terus membangun kerjasama dengan berbagai pihak sebagai upaya melahirkan lulusan berkualitas, produktivitas dan inovatif sekaligus menguatkan akreditasi unggul.

“Tanpa kemampuan membangun kerjasama dengan pihak-pihak luar kampus, maka sebuah perguruan tinggi tidak akan bisa berjalan dengan baik,” kata Nispul ketika menerima kunjungan Ketua Prodi Ilmu Komunikasi UIN Sumut, Dr. Muhammad Alfikri, S.Sos, M.Si didampingi Dr. A.Rasyid, MA, di kampus Jalan Williem Iskandar Medan Estate, Rabu (23/6/2021).

Wakil Rektor III menegaskan dirinya siap membantu apa saja yang dibutuhkan Program Studi Ikom UIN Sumut dalam rangka membangun kerjasama dengan pihak luar, baik ditingkat lokal, nasional dan internasional. “Rektorat akan bantu,” tegasnya.

Muhammad Alfikri pada kesempatan itu menjelaskan bahwa pihaknya kini sudah banyak menjajaki kerjasama dengan berbagai pihak baik pihak universitas yang ada di Pulau Jawa, di Medan, di luar negeri maupun dengan perusahaan-perusahaan di Sumatera Utara. Seperti dengan PT. Pelindo Belawan.

Kemudian penjajakan kerjasama sudah dilakukan dengan Politeknik Negeri Media Kreatif yang nantinya akan bisa dimanfaatkan bagi para mahasiswa Ilmu Komunikasi untuk menggunakan laboratorium Desain Grafis dan Multimedia.

Untuk perguruan tinggi di Pulaua Jawa seperti Universitas Pajajaran Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia sudah mendapat respon, tinggal menunggu kelanjutan dan kesiapan UIN Sumut. Selain itu sudah ada juga koordinasi dengan Perguruan Tinggi di luar negeri seperti University Malaya (UM) Malaysia juga sudah mendapat respon untuk bekerjasama anatara UIN Sumut dengan University Malaya, Malaysia.(rel)