Site icon Kaldera.id

Clean Sheet Terpatahkan, Inggris Tetap Melangkah ke Final

Timnas Inggris akhirnya bisa mengatasi permainan Denmark dengan susah payah di pertandingan semifinal kedua Euro 2020.

Timnas Inggris akhirnya bisa mengatasi permainan Denmark dengan susah payah di pertandingan semifinal kedua Euro 2020.

MEDAN, kaldera.id – Timnas Inggris akhirnya bisa mengatasi permainan Denmark dengan susah payah di pertandingan semifinal kedua Euro 2020.

Harry Kane menang dengan skor 2-1 dalamaga yang berlangsung di Stadion Wembley, Kamis dinihari (8/7/2021).

Kemenangan ini juga menghapus kutukan terhadap tim tersebut yang selalu kalah di pertandingan semifinal sejak beberapa tahun lalu.

Sayangnya, laga ini juga menghancurkan rekor tidak kebobolan Inggris sepanjang turnamen ini. Adalah Damsgaard orang yang berhasil membobol gawang Pickford di menit 30.

Pemain yang merumput di Sampdoria itu berhasil melepaskan tendangan bebas tanpa bisa dijangkau Pickford.

Sedangkan gol balasan Inggris diciptakan melalui gol bunuh diri S Kjaer pada menit 39. Kjaer berusaha menghalau bola umpan silang, Saka ke Steerling. Sayang, sapuannya malah membuat bola masuk ke gawang sendiri.

Sedangkan gol kedua tim besutan Southgate ini diciptakan H Kane pada menit 104. Gol ini berawal dari tendangan pinalti Kane yang dapat ditepis penjaga gawang Denmark, K Schmeichel. Dengan sigap Kane menyambar bola pantulan tersebut untuk merubah kedudukan menjadi 2-1 sekaligus menambah pundi-pundi golnya dalam turnamen ini.

Pinalti itu sendiri berawal dari dijatuhkannya Steerling di kotak terlarang oleh pemain belakang Denmark, Jansen.

Gol ini membuat M Braitwaite dan kawan-kawan mencoba bangkit mengejar ketertinggalan. Denmark mulai berani ke luar menekan di sisa waktu tersedia.

Awalnya Denmark sempat menurunkan tempo permainan dan lebih banyak bertahan guna menahan lawan sampai adu pinalti, kembali ke permainan awal.

Pelatih Denmark, K Hjulmand sepertinya ingin penentuan pemenang melalui adu pinalti. Mengingat, Si Tiga Singa, julukan timnas Inggris selalu tidak sukses dalam adu pinalti. .

Di partai final Inggris akan melawan Italia di Stadion Wembley, 12 Juli mendatang. (reza)

Exit mobile version