Site icon Kaldera.id

Gerindra Sumut Siap Vaksin 30.000 Warga

Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Utara, Gus Irawan Pasaribu mengatakan, untuk mendukung program Partai Gerindra menargetkan vaksinasi sebanyak 500.000 dosis kepada masyarakat Indonesia.

Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Utara, Gus Irawan Pasaribu mengatakan, untuk mendukung program Partai Gerindra menargetkan vaksinasi sebanyak 500.000 dosis kepada masyarakat Indonesia.

MEDAN, kaldera.id- Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Utara, Gus Irawan Pasaribu mengatakan, untuk mendukung program Partai Gerindra menargetkan vaksinasi sebanyak 500.000 dosis kepada masyarakat Indonesia.

Gus Irawan mengatakan Partai Gerindra Sumatera Utara sudah menggelar vaksinasi covid-19 sejak bulan Februari. Hal itu diungkapkan Gus Irawan pasaribu, saat menghadiri vaksinasi massal Covid-19 yang digelar di kantor DPC Partai Gerindra Serdang Bedagai, Sabtu (30/10/2021).

“Sejak bulan Februari, Partai Gerindra Sumatra Utara sudah bekerja dengan Pemerintah Provinsi sudah menggelar vaksinasi di sejumlah daerah, ini untuk mengejar target 500.000 dosis vaksin bagi masyarakat Indonesia,” katanya.

Dijelaskan dia, untuk Sumatera Utara, Partai Gerindra menargetkan 30.000 dosis vaksin covid-19. Untuk mengejar target tersebut, Kabupaten/Kota diminta segera melaksanakan program vaksinasi sehingga diharapkan dapat tercapai.

“Sumatera Utara targetkan 30.000 dosis, untuk itu seluruh DPC segera menggelar vakasinasi massal,” ucapnya. Dengan langkah itu dia berharap Gerindra turut membantu pemerintah dalam menciptakan herd immunity.

Bagi yang belum vaksin, katanya, masyarakat bisa menghubungi kantor terdekat Gerindra dengan mendaftarkan nama untuk segera mendapatkan dosis satu. Seperti biasa dalam kesempatannya bertemu warga yang ikut vaksin Gus akan selalu ramah menyapa mereka. Tak sungkan dia berbaur dengan warga yang akan vaksin sambil menjelaskan kegunaan vaksin dan tujuannya.

Warga juga akan antusias ketika bertemu Gus. Tak sedikit dari mereka yang meminta berswa foto memanfaatkan pertemuan dengan mantan calon Gubsu periode 2013 itu. (finta rahyuni)

Exit mobile version