Lazio Ditantang Napoli, Duel Perbaikan Peringkat

Stadion Olimpico, tempat digelarnya laga Lazio v Napoli, Minggu dinihari (4/9/2022)
Stadion Olimpico, tempat digelarnya laga Lazio v Napoli, Minggu dinihari (4/9/2022)

 

MEDAN, kaldera.id – Laga Lazio dan Napoli yang digelar di Stadion Olimpico, Minggu dinihari (4/9/2022),diprediksi akan berjalan sengit. Laga ini akan menentukan posisi kedua tim.

Lazio dan Napoli saat ini sama – sama mengantongi nilai 8 hasil dua kali menang dan dua kali imbang. Hanya saja Napoli lebih baik secara peringkat imbas lebih produktif dalam mencetak gol. Napoli kini berada di peringkat 4. Sedangkan Lazio bertengger di peringkat 7 klasemen sementara.

Kedua tim juga bermain imbang di laga terakhir. Lazio bermain 1-1 kala dijamu Sampdoria dan Napoli tertahan 1-1 kala menjamu Lecce.

Tentunya kedua pelatih hasil serupa tidak lagi terulang. Khususnya M Sarri. Juru taktik Lazio ini akan memanfaatkan kesempatan bermain di depan publik sendiri untuk meraup tiga poin.

Pelatih berpaspor Italia itu menginstruksikan C Immobile dkk bermain all out dan memanfaatkan setiap peluang menjadi gol. Pola 4-5-1 yang bakal dimainkan diharapkan bisa meredam permainan lawan.

Napoli sendiri tentunya tidak bisa dianggap remeh. Permainan ini bisa dikatakan konsisten. Meskipun gagal meraih poin penuh di kandang sendiri dalam laga terakhir bukan berarti mereka mudah dikalahkan begitu saja.

Mengandalkan serangan balik cepat akan menjadi strategi dalam menebar ancaman di jantung pertahanan lawan. Mengingat, bermain terbuka terlalu beresiko. Maklum, pemain depan lawan terkenal memiliki kecepatan yang bagus. (red)