Site icon Kaldera.id

Rutin Konsumsi 5 Makanan Ini Dapat Cegah Kanker Prostat

Ancaman kanker prostat semakin besar bagi pria dewasa. Agar meminimalisir risikonya ada beberapa makanan enak yang bisa dikonsumsi rutin.

Ancaman kanker prostat semakin besar bagi pria dewasa. Agar meminimalisir risikonya ada beberapa makanan enak yang bisa dikonsumsi rutin.

 

MEDAN, kaldera.id – Ancaman kanker prostat semakin besar bagi pria dewasa. Agar meminimalisir risikonya ada beberapa makanan enak yang bisa dikonsumsi rutin. Intip daftarnya!

Kanker prostat menjadi ketakutan terbesar terutama bagi pria dewasa yang mulai berumur. Faktor usia menjadi salah satu pemicu kanker prostat apalagi jika menjalankan kehidupan yang tidak sehat.

Jika tidak segera diatasi, kanker prostat akan mengancam vitalitas para pria dewasa dan menurunkan kualitas kesehatan seksualnya. Ternyata selain menjalankan pola hidup sehat, kanker prostat juga bisa diminimalisir melalui konsumsi beberapa bahan makanan tertentu.

Salah satu tanda bahwa seseorang mengalami prostat dapat terlihat dari kualitas urin dan spermanya. Intip beberapa daftar makanan sehat yang dapat mencegah kanker prostat bagi pria dewasa ini.

1. Buah bit

Buah bit yang berwarna merah secara alami mengandung nitrat yang dibutuhkan oleh tubuh. Kandungan nitrat pada buah bit dapat membantu meningkatkan stamina, menurunkan tekanan darah hingga menjaga kesehatan jantung.

Buah bit juga diperkaya dengan kandungan potasium yang merupakan mineral penting untuk mengatur kadar garam dalam tubuh. Kelebihan kadar garam menjadi sesuatu yang wajib diperhatikan karena dapat memicu kanker prostat.

Ketika tekanan darah dan kadar garam dalam tubuh dalam kondisi yang normal, maka risiko kanker prostat juga akan menurun. Di Indonesia sendiri buah bit sudah banyak dimanfaatkan seperti menjadi pewarna makanan maupun smoothie yang menyegarkan.

2. Buah berry

Buah berry yang tumbuh dengan berbagai warna dan varian ternyata memiliki manfaat yang sangat banyak. Secara alami buah berry mengandung antioksidan yang tinggi sehingga dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dengan baik.

Konsumsi buah berry secara rutin dapat melawan serangan penyakit dan inflamasi. Buah berry yang dimaksud misalnya strawberry, blackberry, blueberry dan raspberry yang banyak dijual di supermarket.

Buah berry juga kaya akan kandungan vitamin C yang dapat mencegah Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) yang memicu kanker prostat. Cara kerja vitamin C ini akan mengendalikan urin dan cairan keringat yang keluar dari tubuh.

3. Ikan berlemak

Beberapa jenis ikan memiliki kandungan lemak yang berasal dari minyak alaminya. Kandungan lemak atau minyak ikan ini disebut sebagai asam lemak omega 3 yang baik untuk otak dan organ tubuh lainnya.
Konsumsi asam lemak omega 3 yang cukup juga dapat meningkatkan kesehatan prostat. Biasanya asam lemak omega 3 akan banyak terkandung pada jenis ikan seperti tuna, salmon, trout dan beberapa jenis lainnya.

Asam lemak pada ikan merupakan jenis lemak baik yang dibutuhkan oleh tubuh sehingga tidak perlu dikhawatirkan. Jenis lemak ini juga dapat membantu meringankan inflamasi yang terjadi di dalam tubuh.

4. Telur
Telur menjadi salah satu bahan makanan sumber protein yang paling murah dan bermanfaat. Bagi pria yang sudah semakin berumur, konsumsi telur dapat membantu mencegah penurunan massa otot.

Telur juga mengandung vitamin D yang semakin melengkapi proteinnya untuk menjaga cadangan lemak di dalam tubuh. Protein yang ada pada telur berasal dari kolin yang mengendalikan keseimbangan komposisi tubuh.

Telur cocok untuk dinikmati kapanpun dengan cara penyajian apapun. Baik pada saat sarapan, makan siang maupun makan malam yang sederhana dan bergizi tinggi.

5. Kedelai
Di Indonesia kacang kedelai dapat ditemukan secara berlimpah. Melalui berbagai penelitian, kacang kedelai terbukti memiliki efek dapat menurunkan risiko kanker prostat.

Hal ini lantaran kacang kedelai memiliki kandungan isoflavanol yang dapat mengendalikan hormon di dalam tubuh. Kacang kedelai juga diasosiasikan dengan antioksidannya yang tinggi.

Kadar antioksidannya yang baik ini memiliki efek anti penuaan termasuk pada organ-organ tubuh seperti prostat. kacang kedelai bisa dikonsumsi dengan berbagai cara, mulai dari olahan tempe, tahu atau susu kedelai yang menyehatkan. (det)

Exit mobile version