Site icon Kaldera.id

Rintis Eco-Wisata, Dosen Unimed Dampingi Masyarakat Kampung Sejahtera

Tim Dosen Unimed bersama warga Kampung Sejahtera

Tim Dosen Unimed bersama warga Kampung Sejahtera

 

MEDAN, kaldera.id – Merintis eco-wisata susur Sungai Babura, Tim Dosen Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Unimed mendampingi masyarakat Kampung Sejahtera.

Kegiatan pendampingan rintisan Kampung Eco-Wisata ‘Susur Sungai Babura’ berbasis Komunitas Tourism Literacy dilakukan di Pendopo Kampung Sejahtera,Senin (18/9/2023). Hadir juga Mahasiswa Pendidikan Masyarakat FIP Unimed.

Ketua tim, Mahfuzi Irwan mengungkapkan, pihaknya membuat rancangan produk seperti katalog destinasi ecowisata Susur Sungai Babura yang kemudian produk tersebut didesiminasikan kepada masyarakat kampung sejahtera.

Kemudian melakukan pendampingan kepada masyarakat Kampung Sejahtera guna mendukung eksistensi destinasi ekowisata susur Sungai Babura.

“Kegiatan ini dalam rangka pengabdian kami sebagai dosen untuk masyarakat yang nanti tujuan akhir membuat booklet pariwisata dan memberikan pendampingan rintisan Kampung Eco-Wisata ‘Susur Sungai Babura’ berbasis komunitas tourism literacy di Kampung Sejahtera Kota Medan,” kata Mahfuzi.

Kemudian, Mahfuzi menjelaskan, pihaknya melihat Sungai Babura dan Kampung Sejahtera memiliki potensi yang besar. Terutama dalam wisata susur sungai, bidang kuliner dan UMKM.

Selain tempatnya yang strategis, partisipasi dari masyarakat dalam membangun Kampung Sejahtera menjadi kampung eco-wisata Kota Medan.

“Kami juga akan menyerahkan bantuan berupa pelampung dan booklet wisata yang dapat digunakan untuk pengembangan pariwisata di Kampung Sejahtera Kota Medan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Pemuda-pemudi Kampung Sejahtera (P3KS), Aminurasid mengapresiasi program pendampingan yang dilakukan oleh tim dosen Unimed dan mahasiswanya.

“Intinya kita menyambut baik apa yang dilakukan tim dari Unimed di Kampung Sehjahtera ini,” Rasid.

Dijelaskannya, sepanjang kegiatan itu positif dan memberi manfaat bagi orang banyak, pihaknya tetap membuka pintu selebar-lebarnya.

Senada dengan itu, Kepala Lingkungan Kampung Sejahtera, Safriadi mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh tim PKM Unimed.

Sebab, wisata Sungai Babura sempat vakum, terkendala akibat kurangnya pengunjung, kurangnya SDM dan kondisi alam.

“Pendampingan ini sangat baik dan bermanfaat bagi kami dalam memberikan edukasi positif menjaga dan merawat kampung kami menjadi Kampung eco-Wisata Susur Sungai Babura,” katanya.

Untuk itu dirinya berharap, pendampingan ini memberi manfaat bagi orang banyak, terlebih warga Kampung Sejahtera.(red)

Exit mobile version