Site icon Kaldera.id

Pembebasan Lahan Tol Binjai – Langsa Capai 50%

Plt Bupati Langkat, Syah Afandin

Plt Bupati Langkat, Syah Afandin

MEDAN, kaldera.id – Pengadaan lahan Tol Binjai – Langsa sudah mencapai 50%. Ditargetkan pengerjaannya selesai awal 2024. Hal ini disampaikan Pimpinan Proyek Hutama Karya, Hestu Budi ketika bertemu Plt Bupati Langkat, Syah Afandin di Ruang Kerja Bupati Langkat, Selasa (22/2/2022).

Hestu juga menjelaskan untuk ruas Tol Stabat-Branda ditargetkan rampung dan bisa dipergunakan awal 2023 mendatang. Dia berharap progres pengerjaan jalan tol tersebut terus menunjukkan peningkatan.

Mendengar laporan tersebut, Syah Afandin mengungkapkan, pihaknya siap membantu Hutama Karya dalam percepatan pelaksanaan pembangunan tol. ” Kalau ada kendala, kami siap bantu. Sepanjang tidak menyalahi regulasi yang telah ditentukan, ” Kata Syah Afandin.

Dia menambahkan, pihaknya juga siap memfasilitasi tempat pelaksanaan rapat pihak HK dengan masyarakat Kuala Bingai dan Desa Pantai Gemi terkait pembayaran ganti rugi lahan.(ali)

Exit mobile version