MEDAN, kaldera.id – Tidak ada lagi calon yang mendaftar menjadi calon Ketua DPD Golkar Sumut sampai batas akhir pendaftaran, Minggu (23/2/2020). Yasir Ridho Lubis menjadi calon tunggal dalam pemilihan tersebut.
“Sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan, pendaftaran ditutup pada tanggal 23 februari pukul 16.00 Wib dan sampai saat ini hanya ada 1 nama yang mendaftar yaitu, Yasir Ridho Lubis,” ujar Wakil Ketua SC Musda Golkar Sumut, Samsir Pohan saat konfrensi pers dengan media.
Konferensi pers dihadiri oleh Wakil Ketua SC Musda, Samsir Pohan, Sekretaris Panitia Penyelenggara Rasyid Assaf Dongoran, Komite Pemilihan/Verifikasi Rudi Suntari, Kordinator Media Apri Budi dan Alfan.
Sebelum Musda, berkas Yasir Ridho akan di verifikasi terlebih dahulu dan apabila sudah memenuhi syarat, maka Yasir Ridho akan menjadi calon tunggal di Musda Golkar yang ke-10 ini.
Terkait dengan perkembangan selanjutnya akan diserahkan ke Musda yang dilaksanakan di Hotel JW Marriot Medsn, Senin (24/2/2020).
“Panitia sudah siap untuk melaksanakan Musda besok dan peserta juga sudah ada di sana (Hotel JW Marriot),” jelasnya. (nazhira anindy)