Site icon Kaldera.id

Tes Psikologi Pilkada 19 Kab/kota se-Sumut, 4 Daerah Menyusul

19 kabupaten/kota mengikuti tes psikologi

19 kabupaten/kota mengikuti tes psikologi

MEDAN, kaldera.id – Sebanyak 110 calon kepala daerah di Pilkada Sumatera Utara (Sumut) dari 19 kabupaten/kota mengikuti tes psikologi. Empat daerah lainnya akan mengikuti tes susulan.

Keempat daerah itu adalah, Serdang Bedagai
Gunungsitoli, Pematangsiantar dan Humbang Hasundutan. Daerah yang menyusul ini dikarenakan hanya ada satu pasangan calon yang mendaftar di KPU.

“Saya informasikan seluruh peserta yang hadir berjumlah 110 orang datang dari 19 kabupaten/kota di Sumut. Empat daerah lainnya itu hanya satu Paslon yang mendaftar.

Menurut keputusan KPU tidak boleh dilakukan tes, sampai dilakukan tahapan-tahapan yang telah ditentukan KPU. Jadi ditunda dulu pelaksanannya beberapa hari kemudian,” kata Ketua Himpunan Psikologi Indonesia (Himpsi) Sumut, Ilmiah, Selasa (8/9/2020).

Sementara itu, bagi kepala daerah yang dinyatakan positif Covid-19 juga akan dilakukan tes susulan setelah hasil swab dinyatakan negatif.

“Nanti kalau sekiranya setelah isolasi mandiri diperiksa lagi dan ternyata udah negatif, maka kita sertakan di tes kesehatan rohani berikutnya,” tambahnya.

Dikatakannya, tes psikologi ini dimulai sejak pukul 08.30 WIB. Selanjutnya akan dilakukan tes wawancara. “Tadi sudah dilaksanakan tes tertulis, setelah Shalat Zuhur akan dilakukan tes wawancara,” ujarnya.

Dua bakal calon walikota Medan, Akhyar Nasution dan Bobby Nasution yang juga berhadir di tes psikologi ini mengaku bisa melewati tes ini dengan lancar.

Test Psikologi diikuti 19 kabupaten/kota

“Tadi tes Psikologi, ada beberapa materi. Ini lagi break dan nanti dilanjutkan dengan wawancara. Prosesnya lancar, aman, saya ikuti semua prosesnya,” ujar Akhyar.

Sementara itu, Bobby Nasution teringat masa kuliahnya dahulu saat menjalani tes psikologi ini. Ia juga mengakui sempat tertawa saat melihat materi tes itu.

“Gak ada sih bang, tes psikologi biasa. Mungkin karena terakhir pas kuliah atau proses mau S2 (magister) dulu. Ya banyak ketawa-ketawa juga tadi, disuruh gambar, ya biasa ajalah,” ujarnya usai mengikuti tes.

Bobby juga mengakui tidak mendapat kesulitan saat menjalani tes. Setelah selesai melaksanakan tes tertulis, para kandidat akan dilanjutkan dengan tes wawancara.

“Alhamdulillah udah selesai ya tes tertulis nya. Tinggal wawancara, masih nunggu jadwal dibagikan. Kemungkinan kan ada dua hari, hari ini atau besok. Kita masih nunggu ini kedapatan hari ini atau besok,” tambahnya. (finta rahyuni)

Exit mobile version