Alasan Yasir Ridho Tak Maju di Musda Terungkap

Yasir Ridho Lubis saat diwawancarai wartawan.
Yasir Ridho Lubis saat diwawancarai wartawan.

MEDAN, kaldera.id – Alasan Yasir Ridho Lubis tak maju di Musda X Golkar Sumut yang sempat memenangkan dirinya secara aklamasi itu mulai terungkap.

Salah satunya karena fatwa yang dikeluarkan oleh Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto untuk memenangkan Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajecksah (Ijeck) secara aklamasi.

Alasan Yasir Ridho tak maju di Musda yang bakal digelar hari ini memang belum pasti.
Awalnya, wartawan menkonfirmasi Plt Ketua Golkar Sumut Ahmad Doli Kurnia yang dianggap lebih mengetahui alasan batalnya Yasir Ridho maju di Musda Ulang X Golkar Sumut.

Namun, hingga Jumat (6/11/2020) sebelum Musda dibuka, Ketua Komisi II DPR RI itu belum merespon pesan whatsapp yang dilayangkan ke nomor pribadinya.

Lalu, apa sebenarnya hal yang mendasari Yasir Ridho Lubis mengurungkan niat merebut kursi Ketua Partai Golkar Sumut?

Pertanyaan itu mulai terjawab saat Ketua Korbid Kepartaian Golkar Sumut, Rolel Harahap buka suara. Kata Rolel, ada dua perintah Ketum Airlangga yang disampaikan langsung kepada Ahmad Doli Kurnia pada Selasa (3/11/2020) malam.

Saat menyampaikan perintah itu, Airlangga didampingi Sekjend Lodewijk Paulus, Agus Gumiwang Kartasasmita dan Ijeck yang juga bakal calon Ketua Golkar Sumut.

Alasan Yasir Ridho Lubis

Pertama, kata Rolel, Airlangga memerintahkan Doli Kurnia untuk memenangkan Ijeck secara aklamasi dalam Musda.

Kedua, mengganti Rolel Harahap dari Steering Committee Musda X Golkar Sumut. Perintah itu pun dikatakannya langsung diteruskan kepada Sangkot Sirait selaku Ketua Panitia Musda.

“Ini informasi dari Ketua Penyelenggara Sangkot Sirait yang disampaikan langsung kepada saya,” kata Rolel melalui sambungan telepon, Jumat (6/11/2020).

Lebih lanjut, Rolel mengatakan, bahwa pesan Airlangga itu juga sudah disampaikan Doli kepada Yasir Ridho Lubis.

“Saya juga diberitahu Yasir Ridho, bahwa dia sudah bertelponan dengan Ahmad Doli Kurnia. Jadi inilah mungkin alasan Ahmad Yasir Ridho Loebis tak jadi maju pada Musda Ulang X Golkar Sumatera Utara,” sebut Rolel.

Sebagaimana diketahui, Musda X Golkar Sumut bakal digelar hari ini di Aula DPP Golkar di Jakarta.

Pada Musda ini dapat dipastikan Ijeck akan menjadi calon tunggal dan diaklamasikan menjadi Ketua Golkar Sumut sebagaimana fatwa yang dikeluarkan oleh Airlangga. (finta rahyuni)