MEDAN, kaldera.id – Pengusaha dan juga influencer/selebritis Instagram (selebgram), Medina Zein, ditangkap polisi terkait narkoba. Medina ditangkap setelah dilakukan pengembangan kasus narkoba yang menimpa artis lawas Indonesia, Ibra Azhari.

Ibra sendiri merupakan abang ipar Medina Zein yang diamankan di kediaman pribadinya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Minggu (22/12/2019).

Dari tangannya diamankan barang bukti berupa sabu-sabu seberat 5,84 gram, 6 butir happy five dan 45,8 gram heroin.

Medina sendiri ditangkap di salah rumah sakit di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (28/12/2019). Tak ada perlawanan dari wanita berhijab tersebut saat diamankan polisi.

“Kemarin kita lakukan pemeriksaan dua hari. Kemarin sudah pendalaman dan terbukti. Bahwa yang bersangkutan memang kita amankan di salah satu rumah sakit berdasarkan informasi yang ada. Pengembangan dari kasus sebelumnya. Kemudian di cek dia ada di rumah sakit, kemudian kita lakukan pengamanan,” ujar Kombes Yusri Yunus selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya saat ditemui, Senin (30/12/2019) saat dilansir dari detikhot.

“Sudah ditahan dan sudah sebagai tersangka,” tambahnya.

Medina Zein ditahan 20 hari ke depan di tahanan Polda Metro Jaya. Ia menjadi tersangka setelah terbukti positif urine-nya mengandung narkoba jenis amfetamin.

Medina merupakan pengusaha sekaligus pemilik klinik kecantikan bernama Lazeta. Klinik telah memiliki cabang di beberapa daerah. Dia juga pernah berbisnis penjualanan kue kekinian dengan artis Irwansyah dan Zaskia Sungkar. Suami Medina, Lukman Azhari sedang melaksanakan ibadah umroh. (reza sahab/dth)