Site icon Kaldera.id

Duo Portugal Bawa MU dan Wolves Menang Besar

Bruno Fernandes, pada laga Manchester United vs Watford.

Bruno Fernandes, pada laga Manchester United vs Watford.

MEDAN, kaldera.id – Dua Pemain asal Portugal Bruno Fernandes (Manchester United) dan Diogo Jota (Wolverhampton Wanderers) unjuk gigi di laga lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (23/2/2020). Keduanya bermain impresif dan membawa tim mereka menang 3-0 atas lawan masing-masing.

Manchester United (MU) menang atas Watford. Bruno Fernandes berperan dalam semua gol Setan Merah. Fernandes membuka skor pada menit 42 lewat titik penalti. Wasit menunjuk titik putih setelah Fernandes dilanggar Ben Foster di kotak terlarang.

“Fernandes yang maju sebagai eksekutor melaksanakan tugasnya dengan sempurna. Ia melepas tembakan ke sisi kanan yang menipu Foster,” demikian dilansir Liputan6.com.

Di paruh kedua, MU tak mengendurkan tekanan. Hasilnya, Anthony Martial menambah keunggulan tuan rumah di menit 59. Berawal dari umpan Fernandes, Martial kemudian memperdaya barisan belakang tim tamu dengan menyontek bola ke gawang.

Gol penutup tuan rumah dilesakkan Mason Greenwood pada menit 75. Melalui skema serangan balik, Fernandes dari sisi kanan mengirim umpan kepada Greenwood yang kemudian meneruskan bola ke sudut kiri atas gawang Watford. Skor jadi 3-0 untuk MU dan kedudukan ini bertahan hingga laga usai.

Dengan hasil ini, MU naik ke posisi lima klasemen Liga Inggris dengan 41 poin. Setan Merah masih tertinggal tiga angka dari Chelsea yang berada di atasnya. Sementara Watford terpaku di posisi 19 dengan 24 angka.

Wolves kembali ke Persaingan 4 Besar

Di stadion terpisah, Wolverhampton Wanderers (Wolves) kembali ke persaingan memperebutkan posisi empat besar Liga Inggris. Ini setelah Wolves menaklukkan Norwich 3-0 pada laga pekan ke-27 di Stadion Molineux, Wolverhampton.

Tambahan tiga poin membuat Wolves mengumpulkan nilai 39 dan menghuni peringkat sembilan klasemen sementara. Namun, Wolves hanya terpaut lima poin dari Chelsea yang menghuni posisi empat.

Pemain asal Portugal Diogo Jota kembali menunjukkan ketajamannya di lini depan Wolves. Kali ini dia membuat dua gol di babak pertama dan dilengkapi striker asal Meksiko, Raul Jimenez untuk membuat skor akhir 3-0.(f rozi)

Exit mobile version