Site icon Kaldera.id

AC Milan dan Inter Digasak Mantan, Ini Hasil Lengkap Liga Italia Tadi Malam

Cristiano Ronaldo dibayangi pemain AC Milan dalam laga di San Siro, dinihari tadi. Juventus menang 1-3 atas Milan.(Photo by Marco Luzzani/Getty Images)

Cristiano Ronaldo dibayangi pemain AC Milan dalam laga di San Siro, dinihari tadi. Juventus menang 1-3 atas Milan.(Photo by Marco Luzzani/Getty Images)

MEDAN, kaldera.id – AC Milan dan Inter Milan menuai kekalahan perdana di tahun 2021 dalam lanjutan Liga Serie A. AC Milan tumbang dari Juventus 1-3, yang saat ini dilatih salah satu legendanya, Andrea Pirlo, Kamis (7/1/2021). Sementara Inter dijungkalkan Sampdoria 2-1 berkat gol mantan pemainnya Keita Balde.

AC Milan memulai laga dengan percaya diri sebagai pemuncak klasemen Serie A. Bermain di kandang sendiri, San Siro, Milan berharap bisa meraih poin penuh. Tak diperkuat Ibrahimovic, ternyata AC Milan tak berdaya. Dua gol Frederico Chiesa dan satu gol McKennie hanya mampu dibalas Davide Calabria.

Dilansir livescore, Juventus menguasai permainan 55%. Mereka bermain efektif, dengan 8 on target berbuah 3 gol. AC Milan sebenarnya juga punya 8 on target, tapi hanya 1 yang berhasil jadi gol. Kiper Juventus, Szczesny, bermain gemilang dengan melakukan 7 penyelamatan.

Dengan hasil ini, klub besutan Andrea Pirlo yang pernah memperkuat AC Milan satu deade 2001-2011, merangsek ke posisi 4 klasemen dengan 30 poin. Sementara AC Milan gagal menjauh dengan 37 poin di peringkat 1.

Candreva dan Balde Jungkalkan Inter

Sementara di laga sebelumnya, peringkat 2 klasemen, Inter Milan juga meraih hasil serupa. Inter terjungkal setelah dua gol pemain yang dipinjamkan Inter ke Sampdoria, Antonio Candreva, serta mantan pemainnya, Keita Balde, hanya mampu dibalas Stefan de Vrij di babak kedua.

Candreva dipinjamkan Inter akhir musim lalu ke Sampdoria, dengan opsi pembelian permanen di akhir musim ini. Sementara Balde memperkuat Inter pada 2018 dengan status pinjaman dari AS Monaco.

Hasil ini membuat Inter Milan merusak rekor tandang mereka sendiri di Liga Italaia. Sebelumnya, pasukan Antonio Conte tidak pernah kalah dalam 13 laga tandang terakhir di Serie A, dengan rincian sembilan menang dan empat imbang. Inter masih ada di peringkat 2 dengan 36 poin. Tapi kini hanya selisih 3 poin dari AS Roma di peringkat 3. Roma menumbangkan tim juru kunci klasemen, Crotone 1-3.

Hasil minor juga diraih Napoli. Tim besutan eks AC Milan lainnya, Genarro Gattusso, secara mengejutkan tumbang dari tim promosi Spezia 1-2. Parahnya lagi, kekalahan itu terjadi di kandang sendiri.

Dalam laga lain, kemenangan 3-0 diraih Atalanta atas Parma. Sassuolo menang 2-1 atas Genoa. Lazio mengalahkan Fiorentina 2-1 dan tim promosi Benevento menumbangkan Cagliari 1-2. Sementara Torino, Verona, Bologna, Udinese meraih satu poin karena hanya bermain imbang pekan di pekan 16 Serie A ini.(f rozi)

Exit mobile version