MEDAN, kaldera.id – Pjs Walikota Medan, Arief S Trinugroho mengungkapkan, transportasi di Kota Medan akan menggunakan sistem smart card dan QRIS dalam waktu dekat.
Hal ini berkaitan dengan masuknya Trans Metro Deli sebagai armada baru transportasi massal bagi masyarakat.
Armada Trans Metro Deli merupakan bantuan Kementrian Perhubungan guna melayani masyarakat di Kota Medan.
Direncanakan akan ada sebanyak 72 bus armada Trans Metro Deli. Namun, peresmian pengoperasiannya masih dalam perencanaan Sebab, armada tersebut masih dalam proses pengiriman ke Kota Medan.
Program ini menggunakan skema pembayaraan non tunai bagi masyarakat. “Kita ingin pembayaran tidak lagi menggunakan cara manual atau tunai melainkan bisa lewat scan barcode atau e-money serta smart card. Namun, layanan yang dihadirkan juga harus sejalan dengan akses dan kemudahan bagi masyarakat,” tegasnya, Rabu (21/10/2020).
Dia juga menegaskan, setiap kebijakan yang dilakukan harus berorientasi pada pelayanan terbaik dan menghadirkan kemudahan bagi masyarakat.
“Semoga inovasi yang dihadirkan, manfaatnya dapat dirasakan secara merata dan menyeluruh oleh semua lapisan masyarakat,” pungkasnya.(reza sahab)