Menang Pinalti, Barca Jumpa Madrid di Laga Puncak Piala Super Spanyol

Pemain Barcelona merayakan kemenangannya atas Real Betis di semifinal Piala Super Spanyol di Stadion King Fahd Stadium, Jumat (13/1/2023). Pasukan Xavi menang 4-2 dan bertemu Real Madrid di laga puncak. Foto:google
Pemain Barcelona merayakan kemenangannya atas Real Betis di semifinal Piala Super Spanyol di Stadion King Fahd Stadium, Jumat (13/1/2023). Pasukan Xavi menang 4-2 dan bertemu Real Madrid di laga puncak. Foto:google

 

MEDAN, kaldera.id – Barcelona akan bersua dengan musuh bebuyutannya Real Madrid di laga puncak Piala Super Spanyol setelah mengalahkan Real Betis lewat adu pinalti 4-2 di King Fahd Stadium, Arab Saudi, Jumat (13/1/2023).

Kedua tim bermain imbang 2-2 di waktu normal dan perpanjangan waktu. Barcelona lebih dulu unggul lewat R Lewandowski dimenit 39. Kemudian Betis menyamakan kedudukan melalui Nabil Fekir.

Skor imbang bertahan sampai waktu normal pertandingan berakhir. Kemudian dilanjutkan dengan babak perpanjangan waktu. Di waktu tambahan pasukan El Barca- julukan Barcelona kembali unggul lewat Ansu Fati dimenit 103. Gol ini kembali dibalas Lukas Moron dimenit 101. Kedudukan imbang bertahan sampai akhir laga dan diterpaksa ditentukan lewat pinalti.

Dalam drama adu pinalti, dua penendang Betis, Cavarlho dan Juanmi gagal melakukan tugasnya. Sedangkan eksekutor Barca, Lewandowski, Kessie, Ansu Fati dan P Gonzalez semuanya mengenai sasaran.(ali)