Taman Teladan yang merupakan satu kesatuan dengan Stadion Teladan telah rampung direvitalisasi
Taman Teladan yang merupakan satu kesatuan dengan Stadion Teladan telah rampung direvitalisasi

 

MEDAN, kaldera.id – Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang Kota Medan Alexander Sinulingga menegaskan proyek revitalisasi Stadion Teladan Medan yang menggunakan APBD Kota Medan sudah mencapai 90%.

Pengerjaan Stadion Teladan yang menggunakan APBD Kota Medan sendiri meliputi, kursi penonton, penerangan, rumput, papan skor dan Taman Teladan. Sedangkan yang menggunakan APBN meliputi atap tribun, tribun penonton dan lainnya.

“Kalau yang menggunakan APBD, pengerjaannya sudah 90%. Hampir rampung lah. Drainase dan taman sudah hampir rampung. Rumput sudah terpasang. Sedangkan untuk lampu , papan skor tinggal dipasang,” tegas Alex dalam sebuah kesempatan , Rabu (6/11/2024).

Alex menjelaskan , saat ini pemasangan lampu, papan skor, kursi penonton dan juga fasade belum bisa dilakukan karena fisik terkait dengan itu belum selesai dikerjakan oleh pihak Kementrian PUPR.

Dia mencontohkan penerangan stadion. Lampu tersebut tidak bisa dipasang karena atap tribun penonton belum terpasang. Biaya pemasangan atap tribun penonton bersumber dari APBN. Begitu juga dengan kursi penonton. Tribun penonton belum juga selesai dikerjakan oleh pihak Kementrian PUPR.

“Barang barangnya sudah siap, tapi belum bisa kami pasang karena kontruksi pendukungnya belum selesai dibangun. Ini juga yang menjadikan penyelesaian Stadion Teladan menjadi molor. Apa penyebabnya, tanyakan langsung ke pihak balai atau Kementrian PUPR. Kami tidak bisa mengomentari. Kalau ditanya apakah sudah berkoordinasi, sudah dan selalu dilakukan. Bahkan, rapat. Tapi, tetap begitu saja,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Alex juga mengatakan , untuk Stadion Kebun Bunga sudah mencapai 80% lebih. Ditargetkan selesai dalam waktu dekat ini. Pengerjaan tinggal tahap akhir. Tidak ada perubahan desain. (reza)