Site icon Kaldera.id

Mahasiswa UINSU Sapa Masyarakat Terpencil di Dusun Kurandak

Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ikom) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Melakukan Kunjungan ke Masyarakat dusun Kurandak, Karang Gading, Deli Serdang, Sabtu (14/03/2020).

Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ikom) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Melakukan Kunjungan ke Masyarakat dusun Kurandak, Karang Gading, Deli Serdang, Sabtu (14/03/2020).

MEDAN, Kaldera id – Sebanyak 14 mahasiswa Ilmu Komunikasi (Ikom) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara beserta dosen pembimbing melakukan kunjungan ke masyarakat dusun Kurandak, Karang Gading, Deli Serdang, Sabtu (14/03/2020).

” Disini kami akan mengadakan pengajian Tahsin Al Quran dan bermain bersama anak-anak juga,” ujar Ali Muda sebagai ketua rombongan. Selain menyapa masyarakat ke 14 mahasiswa juga melakukan penyuluhan bahaya narkoba untuk meminimalisir terjadinya penyalahgunaan narkoba di Dusun kurandak.

” Penyuluhan ini kami adakan untuk memberikan pemahaman terhadap masyarakat Dusun Kurandak untuk mengantisipasi penyalahgunaan barang haram ini,” jelasnya.

14 orang mahasiswa yg juga penerima beasiswa PT. Pelindo 1 ini berangkat dari Uni Kampung Belawan menggunakan tiga perahu kecil yang disewa dari masyarakat Kurandak.

Perjalanan menggunakan perahu hampir menelan waktu dua jam. Para rombongan tiba di Dusun Kurandak pada Sabtu (14/3/2020) sore dan disambut hangat oleh warga setempat dengan berbagai hidangan buah-buahan segar.

Setelah menyapa masyarakat Dusun Kurandak, rombongan kembali ke tempat maisng- masing pada hari Minggu (15/03/2020) sore. Adapun dosen pendampingnya yakni Rizky Saputra, Ardi Husein Hasibuan, Yusnia da
Dalmaisyah Gea.

“Ini bentuk perhatian kami mahasiswa Ilmu Komunikasi UINSU Medan kepada masyarakat” ucap Rizky Saputra, Dosen Pendamping. Sebelumnya kegiatan serupa juga dilakukan di Soporaru Tapanuli Utara.(finta rahyuni)

Exit mobile version