Pandemi, Salah Satu Penyebab Serapan Anggaran 2021 Minim

redaksi
19 Apr 2022 21:47
Medan 0 151
1 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Anggota DPRD Medan yang juga Ketua Pansus LKPj Walikota TA 2021, Haris Kelana Damanik menilai, masih banyak kinerja Kepala OPD dan jajarannya belum memenuhi keinginan Walikota Medan.

Ungkapan ini disampaikan Haris Kelana berdasarkan pembahasan yang sudah dilakukan bersama dengan beberapa OPD. Dimana, dalam pembahasan tersebut kepala OPD memaparkan laporan anggaran yang terealisasi.

“Masih banyak. Hampir merata cakupan OPD belum tercapai sesuai dengan target Walikota Medan. Ke depannya kita tetap mendorong agar OPD ini lebih pintar. Lebih mampu menggunakan anggaran yang sudah diberikan ke tupoksi masing-masing,” kata Haris Kelana, Senin (18/4/2022).

Menurut Politisi Gerindra itu, alasan yang dikemukakan terkait minimnya capaian target disebabkan pandemi Covid-19. “Salah satu kendala minimnya capaian target diakibatkan oleh pandemi Covid-19. Akibat pandemi beberapa kegiatan tidak dapat terlaksana,” tambahnya.(reza)