Artis FF Ditangkap Narkoba, Fico Fachriza

redaksi
14 Jan 2022 12:25
1 menit membaca

Jakarta, kaldera.id – Polisi menangkap komika Fico Fachriza terkait kasus narkoba. Fico Fachriza ditangkap dengan barang bukti ganja.

“Ganja,” kata Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya AKBP Donny Alexander saat dihubungi, Jumat (14/1/2022).

Komika Fico Fahriza ditangkap pada Kamis (13/1) malam. Saat ini polisi masih memeriksa Fico Fachriza.

“Masih pemeriksaan,” katanya.

Sebelumnya, Direktur Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa membenarkan penangkapan Fico Fachriza. Polisi menemukan adanya barang bukti narkoba dari penangkapan komika tersebut.

“Iya, FF diamankan tadi malam. Barbuknya ada,” ujar Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa.

Polisi belum membeberkan barang bukti yang disita dari penangkapan Fico. Polda Metro Jaya rencananya bakal menggelar konferensi pers untuk menjelaskan kronologi pengungkapan kasus narkoba Fico Fachriza sore ini.

“Nanti jam 4 ya,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Zulpan. (detik)