Site icon Kaldera.id

Usai Rayakan Imlek, Pasutri ini Meninggal Dunia

Ilustrasi Kebakaran.

Ilustrasi Kebakaran.

LUBUKPAKAM, kaldera.id – Pasangan suami istri (pasutri) ditemukan meninggal dunia setelah rumah mereka di Jalan Cokroaminoto No 3, Kelurahan Lubuk Pakam Pekan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, terbakar, Minggu (26/1/2020) dinihari.

Pasutri yang meninggal dalam kebakaran tersebut yakni Bunkim (64) dan isterinya, Popo (62). Kebakaran itu terjadi pukul 04.20 WIB, saat para penghuni rumah sedang terlelap. Padahal Sabtu (25/1/2020), mereka masih merayakan Imlek bersama keluarga.

Warga sekitar yang mengetahui kejadian itu mencoba memadamkan api dengan peralatan seadanya sebelum datangnya petugas pemadam kebakaran. Kemudian, pukul 04.30 WIB, empat unit pemadam kebakaran milik Pemkab Deli Serdang tiba di lokasi.

Sekitar pukul 06.15 WIB api baru dapat dipadamkan dan ditemukan dua orang korban meninggal dunia yang merupakan pasangan suami istri. Mereka terjebak kobaran api.

Kasubbag Humas Polresta Deli Serdang Iptu Masfan Naibaho mengatakan, rumah korban yang terbakar yaitu seluruh atap dan isi dalam rumah terbakar. “Korban tidak sempat menyelamatkan diri dan istrinya di dalam rumah,” jelasnya.

Akibat kejadian tersebut, lanjut Naibaho, diduga korban kebakaran mengalami kerugian sebanyak Rp150.000.000. “Diduga apinya berasal dari arus pendek listrik,” ungkapnya.

Kapolsek Lubuk Pakam AKP Firdaus Kemit, yang turun ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) telah melakukan evakuasi korban dan melakukan penyelidikan penyebab terjadinya kebakaran.

Sekira pukul 07.00 WIB jasad kedua korban sudah ditempatkan di Yayasan Sosial Budi Mulia Jalan Bakaran Batu Lubukpakam. (f rozi)

Exit mobile version