Site icon Kaldera.id

Pinalti Salah Selamatkan Liverpool Raih Tiga Poin, Man City Berpesta di Etihad

Pelatih Man City, Pep Guardiola sedang memberikan arahan kepada pemainnya saat melawan West Ham, Kamis,(4/5/2023). Foto :Reuters

Pelatih Man City, Pep Guardiola sedang memberikan arahan kepada pemainnya saat melawan West Ham, Kamis,(4/5/2023). Foto :Reuters

 

MEDAN, kaldera.id – Tendangan pinalti M Salah dimenit 39 ke gawang Fulham memantapkan Liverpool di peringkat lima klasemen sementara Liga Inggris, Kamis (4/5/2023). Gol semata wayang dalam laga tersebut membuat pasukan J Klopp meraup tiga poin penuh.

Pinalti itu sendiri didapat setelah Darwin Nunez dilanggar salah satu pemain belakang lawan di kotak pinalti. Setelah lahir melihat tayangan VAR, wasit langsung menunjuk titik putih. Salah yang maju sebagai eksekutor tanpa kesulitan menaklukkan kiper Fulham, B Leno. Bola tembakan kaki kirinya tak mampu ditepis penjaga gawang berpaspor Jerman tersebut.

Kedudukan 1-0 membuat kedua tim semakin agresif. Berbagai tekanan dilakukan kedua tim. Begitu juga dengan tuan rumah. Keunggulan satu gol dianggap belum aman. Sayang, beberapa peluang didapat tidak juga merubah kedudukan sampai pluit panjang ditiupkan.

Para pemain Liverpool berusaha menghalau serangan pemain Fulham saat keduanya bertemu di Stadion Anfield, Kamis (4/5/2023) . Liverpool menang 1-0 dalam laga tersebut. Foto:Reuters

Sementara di laga lainnya, pemuncak klasemen sementara, Man City memang 3-0 atas West Ham di Etihad Stadium. Gol kemenangan tuan rumah dibuka lewat tandulkan Ake dimenit memanfaatkan tendangan bebas R Mahrez dimenit 49. Haaland membawa timnya memperbesar keunggulan dimenit 70 ketika tendangan cungkilannya umpan bola panjang Grealish gagal dihalau kiper lawan.

Foden menutup kemenangan Manchester City lewat tembakan kaki kerasnya dimenit 85. Kemenangan ini semakin memantapkan mereka di puncak klasemen sementara.(ali)

Exit mobile version