Tanoto Foundation dan Asian Agri Bantu APD
Tanoto Foundation dan Asian Agri Bantu APD

ASAHAN, kaldera.id – Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan, Surya mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan bantuan yang diberikan oleh Tanoto Foundation dan Asian Agri dalam membantu Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Asahan dalam menangani corona.

Bantuan berupa APD yang diberikan akan dimanfaatkan dengan sebaik mungkin “Selanjutnya akan didistribusikan kepada pihak-pihak yang membutuhkan,” ungkap Surya, Kamis (30/4/2020).

Dia menjelaskan, pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19 ini tidak bisa dilakukan pemerintah semata, harus dilakukan semua pihak. “Marilah bahu-membahu, gotong royong dan bekerja sama dalam memutus mata rantai penyebaran virus tersebut,” ucapnya.

Bantuan yang diberikan berupa 3.500 pasang sarung tangan medis, 3.000 potong masker medis, 500 potong baju pelindung dan 15 potong kacamata medis.

Bantuan tersebut diterima Surya di Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan.

Perwakilan Tanoto Foundation dan Asian Agri, Victory Brahmana menyampaikan, bantuan APD ini merupakan bagian dari program Tanoto Foundation sebagai bentuk dukungan dalam memerangi Covid-19.(fendi)