MEDAN, kaldera.id – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi mengusung Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi di Pilkada Medan 2020. Pengumuman tersebut disampaikan secara virtual oleh Tim Pemenangan Pilkada (TPP) DPP PKS lewat streaming Youtube PKS TV, Sabtu (29/8/2020).
“Kota Medan Sumatera Utara, Akhyar Nasution bersama Salman Alfarisi,” kata anggota TPP DPP PKS, Laode Rahmat.
Selain PKS, Akhyar-Salman sebelumnya secara resmi juga sudah diusung oleh Partai Demokrat. Rekomendasi tersebut diberikan oleh Ketua DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) lewat pengurus Partai Demokrat Sumut di Jakarta.
Hingga saat ini Akhyar- Salman telah diusung oleh dua partai politik, yaitu Demokrat dan PKS. Mereka akan berhadapan dengan Bobby Nasution- Aulia Rahman yang sudah diusung Partai Gerindra, Golkar dan PDIP.
Selain Kota Medan, TPP DPP PKS juga mengumumkan beberapa bakal Paslon dari Sumut yang akan bertarung di Pilkada serentak 2020, antara lain:
Serdang Bedagai: Soekirman – Muhammad Tengku Riyan Novandi
Labuhan Batu Utara: Ahmad Rizal Munthe dan Aripay Tambunan
Tanjung Balai: Muhammad Syahrial- Waris Tholib
Sibolga: Jamaluddin Pohan -Pantas Maruba Lumbantobing
Nias: Kristian Zebua – Anofuli Lase
Binjai: Rahmat Sori Alam Harahap – Usman Ja’far
Simalungun: Radiapo Hasiholan Sinaga dan Zony Waldi
Labuhan Batu Selatan: Hasnah Harahap dan Kholil Jupri Harahap
Labuhanun Batu: Erick Atrada Ritonga dan Ellya Rossa siregar
Mandailing Natal (Madina) : Jakfar Nasution – Atika Azmi
(finta rahyuni)