MEDAN, kaldera.id- Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumut akan menggelar rapat kerja daerah (Rakerda) Rabu (10/3/2021) di Hotel Grand Inna Medan dan akan dihadiri oleh seluruh pengurus.
M. Zakaria, ketua panitia Rakerda PHRI Sumut, berbicara kepada media di Medan, Kamis (4/3/2021). Dia mengatakan Rakerda ini digelar sesuai aturan dalam AD/ART PHRI bahwa usai pembentukan pengurus 2020-2025 maka setelahnya sudah harus melakukan Rakerda.
Dia mengatakan agenda Rakerda PHRI kali ini seperti biasa terbagi pada dua sidang komisi. Pertama sidang komisi bidang organisasi, ini nanti meliputi bagaimana pengembangan organisasi PHRI Sumut termasuk misalnya pembentukan dan mengaktifkan kembali BPC di daerah-daerah.
“Karena pembentukan BPC ini juga terkait nanti dari perekrutan anggota. Kita ingin memfokuskan di bidang organisasi, pembahasan pada pembentukan BPC dan bagaimana merekrut anggota sebanyak-banyaknya,” kata dia.
Menurut Zakaria, dalam Rakerda ini materi pembahasan organisasi tentu terkait pada pembentukan BPC dan penguatan member. “Kita ingin sebenarnya lebih banyak hotel dan restoran yang bergabung di PHRI Sumut,” ungkapnya.
Kemudian, menurut Zakaria, pada sidang komisi bidang program kerja semua pengurus akan membuat roadmap dan rancangan kerja terkait apa yang harus dilakukan sepanjang setahun ke depan.
“Kita fahami industri perhotelan dan restoran sedang mengalami periode sulit. Jadi dalam Rakerda itu inisiatif dan ide dari kawan-kawan akan menjadi pengayaan buat kita bagaimana mendorong industri ini bangkit kembali,” jelasnya.
Apalagi hal itu, kata Zakaria, dikaitkan dengan vaksinasi untuk industri hotel dan restoran. “Program-program kerja ini akan mengakumulasi banyak hal terkait bagaimana bangkitnya perhotelan dan restoran di tengah pandemi. Kita satukan gerak dan langkah untuk maju bersama-sama dengan program yang disusun para pengurus,” tuturnya.
Sementara itu Ketua BPD PHRI Sumut Denny S Wardhana yang didampingi Sekretaris PHRI Sumut Dewi Juita Purba mengapresiasi panitia yang bekerja cepat. “Karena BPP PHRI pusat akan menggelar rakernas bulan ini juga maka kita pun harus menyelesaikan agenda kerja kita di sini. Tujuannya untuk menyamakan langkah dan persepsi terkait bagaimana program kerja dan organisasi kita depan,” katanya.
Denny S Wardhana juga meyakinkan bahwa para pengurus yang dipilihnya dalam periode kepengurusan merupakan sosok yang akan tampil dengan ide dan gerak cepat dalam mendorong PHRI Sumut sebagai wadah bersatunya pengusaha hotel dan restoran di daerah ini punya langkah sinkron dan tertata menghadapi berbagai persoalan besar yang menimpa sektor ini.(armin nasution)#