Penyusunan R APBD Langkat Kedepankan Efisiensi dan Antisipatif

Bupati Langkat, Terbit Rencana PA saat menghadiri sidang paripurna DPRD Langkat, kemarin
Bupati Langkat, Terbit Rencana PA saat menghadiri sidang paripurna DPRD Langkat, kemarin

LANGKAT, kaldera.id – Bupati Langkat Terbit Rencana PA menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Langkat dalam rangka penandatanganan nota kesepakatan KUA/PPAS R – APBD 2022 Kabupaten Langkat.

Penandatanganan dilakukan antara Bupati Langkat dengan Ketua DPRD Kabupaten Langkat Sribana PA di Ruang Rapat Paripurna DPRD Langkat, Stabat, Rabu (3/11/2021).

Bupati Langkat pada sambutannya mengucapkan, terima kasih kepada segenap anggota DPRD Langkat atas kerjasama yang baik serta saran dan masukannya dalam rangka penyempurnaan perencanaan dan teknis pelaksanaan program kegiatan yang di akan laksanakan Pemkab Langkat.

“Semoga penyusunan program, kegiatan dan anggaran dalam APBD TA 2022 dilakukan secara efisien, efektif, antisipatif, responsif serta fleksibel dalam menghadapi dinamika pandemi dan perekonomian,” katanya

Sementara, Ketua DPRD Langkat Sri bana selaku pimpinan sidang mengatakan, Nota Kesepakatan KUA/PPAS ini menjadi acuan dan pedoman penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Perangkat Daerah serta penyusunan R APBD 2022.(ali)