Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi genap berusia 61 tahun, Kamis (10/3/2022).
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi genap berusia 61 tahun, Kamis (10/3/2022).

MEDAN, kaldera.id – Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi genap berusia 61 tahun, Kamis (10/3/2022). Atok dari Mikhayla Maritza Maulana ini pun mendapat kejutan sepanjang hari.

Momentum peringatan ulang tahun Edy menjadi konsumsi publik di media sosial. Wakil Gubernur Sumut, Musa Rajekshah, mengunggah kedatangannya ke rumah pribadi Edy Rahmayadi untuk mengucapkan selamat.

Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah, datang bersama isterinya Sri Ayu Mihari, memberi kejutan pada Edy. Edy yang sedang duduk santai terlihat setengah terperanjat dengan kehadiran pasangannya itu.

“Alhamdulillah hari ini, Bang Edy berusia 61 tahun. Masih dalam keadaan sehat. Dan baru saja pun diberikan cucu. Walaupun sudah jadi Atok Edy, tapi masih tetap enerjik,” katanya seperti dilihat di akun @musa_rajekshah.

Ijeck menambahkan, dengan pertambahan usia, sebenarnya kita juga bermuhasabah mengingat apa yang sudah dilakukan. “Yang baik terus ditingkatkan. Yang kurang terus diperbaiki,” ujarnya.

Dalam video itu, Edy dan Ijeck bersama isteri masing-masing, mendatangi tumpeng yang sudah disiapkan. Edy terlihat menyulangkan potongan pertama pada Ijeck lalu ke Sri Ayu Mihari. Suapan itu kemudian dibalas Wagub Ijeck dan isterinya pada Edy.

“Dalam silaturahim ini kita saling mendoakan. Semoga Bang Edy tetap kuat menjalani kehidupan dan jabatan yang sedang emban,” tukasnya.

Kemudian, momentum hari ulang tahun juga terlihat diunggah di akun Instagram @edy_rahmayadi. Pagi hari usai Salat Subuh, Edy sudah mendapatkan ucapan selamat dari sejumlah orang. Dalam video itu, terlihat Edy mendapatkan suapan kue ulang tahun dari isterinya Hj Nawal Lubis.

Edy juga terlihat menemui, menyalami dan memeluk ibundanya memohon restu menjalani usia yang baru.

Kedatangan Paris “Salam dari Binjai”

Di hari ulang tahunnya Edy Rahmayadi kedatangan tamu yang tak diduga. Tamu itu adalah Paris Pernandes, anak Sumut yang saat ini sedang #fyp atau viral di media sosial. Momen ini juga diunggah Paris di story instagramnya @parispernandes_

“Sehat-sehat ya Bapak Edy Rahmayadi. Semoga selalu menjadi inspirasi masyarakat. Khususnya warga Sumatera Utara,” tulis pria yang dikenal dengan slogan “Salam dari Binjai” ini.(efri surbakti)