Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445H/2024M, DPD Gerindra Sumut beserta seluruh jajaran pengurus bagikan paket sembako dan kue lebaran untuk masyarakat khusunya Kota Medan dan sekitarnya, MInggu (7/4/2024).
Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445H/2024M, DPD Gerindra Sumut beserta seluruh jajaran pengurus bagikan paket sembako dan kue lebaran untuk masyarakat khusunya Kota Medan dan sekitarnya, MInggu (7/4/2024).

 

MEDAN, kaldera.id- Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445H/2024M, DPD Gerindra Sumut beserta seluruh jajaran pengurus bagikan paket sembako dan kue lebaran untuk masyarakat khusunya Kota Medan dan sekitarnya, MInggu (7/4/2024).

Kegiatan sosial ini merupakan kegiatan yang rutin setiap tahunnya dilaksanakan sebagai wujud syukur dan kepeduliaan kepada masyarakat.

Bakti Sosial yang diadakan di kantor Gerindra Sumut ini terlihat dihadiri oleh ketua DPD Gerindra Sumut, H. Gus Irawan, sekretaris H. Sugiat Santoso, bendahara Meriyawaty Amelia Prasetio dan beberapa pimpinan serta pengurus lain.

Ketua Gus Irawan bersama pengurus lain terlihat langsung memberikan paket sembako kepada penerima. Sebelumnya juga Gerindra Sumut telah konsisten berbagi takjil dan makanan siap santap untuk berbuka puasa 1 bulan penuh selama Ramadhan.

Seperti yang disampaikan ketua umum Prabowo Subianto selalu gaungkan untuk terus konsisten membantu meringankan beban masyarakat, kata Gus Irawan Pasaribu. Gerindra Sumut berharap hal ini dapat membantu masyarakat, terutama umat muslim yang akan menyambut hari yang fitri.