Bapenda Medan Buka Loket Pojok PBB di Lokasi Ramadan Fair

redaksi
11 Mar 2025 12:15
Medan News 0 13
2 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Dalam upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Pemerintah Kota (Pemko) Medan melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Medan menghadirkan layanan Pojok PBB di dua lokasi Ramadan Fair XIX 2025. Langkah ini diharapkan bisa memudahkan masyarakat dalam memenuhi kewajibannya membayar pajak sambil menikmati suasana Ramadan.

Plt Kepala Bapenda Kota Medan, T Roby Chairi, mengatakan bahwa layanan Pojok PBB dibuka di dua titik, yakni di Jalan SM Raja dekat Masjid Raya (Taman Sri Deli), Kecamatan Medan Kota, serta di Lapangan Warna-Warni, Kecamatan Medan Labuhan.

“Pojok PBB ini kami buka mulai 8 hingga 27 Maret 2025. Layanan pembayaran pajak berlangsung setiap hari dari pukul 17.00 WIB hingga 20.00 WIB,” ujar Roby kepada wartawan, Senin (10/3/2025).

Ia menjelaskan, kehadiran loket Pojok PBB di Ramadan Fair bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam membayar pajak sekaligus mengoptimalkan capaian target PBB Kota Medan.

“Bagi warga yang datang untuk berbuka puasa, menikmati hiburan, serta mencicipi aneka kuliner UMKM di Ramadan Fair, bisa sekalian melunasi kewajiban PBB mereka di tempat yang sudah kami sediakan,” tambahnya.

Tak hanya di Ramadan Fair, Bapenda Kota Medan juga berencana membuka Pojok PBB di sejumlah pusat keramaian lainnya, seperti mal dan supermarket.

Lebih lanjut, Roby berharap peran aktif para kepling, lurah, dan camat di Kota Medan untuk turut serta mengingatkan serta mengajak warganya agar membayar PBB tepat waktu.

“Selain membayar pajak, masyarakat juga perlu memahami bahwa PBB memiliki peran besar dalam pembangunan Kota Medan serta peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.

Ia pun mengajak seluruh warga Kota Medan untuk mendukung program ini demi kemajuan kota. (Reza)