Pemko Medan Diminta Lebih Konkret Laksanakan Program Pengentasan Kemiskinan

Parlindungan Sipahutar
Parlindungan Sipahutar

 

MEDAN, kaldera.id – Anggota DPRD Medan dari Fraksi Demokrat, Parlindungan Sipahutar mendorong agar P-APBD Kota Medan 2023 inienjadikan Pemko Medan lebih konkret dalam melaksanakan program pengentasan pengangguran, kemiskinan.

Selain itu, memiliki cara meningkatkan pertumbuhan perekonomian di Kota Medan.

Menurutnya, hal ini perlu sampaikan karena melihat anggaran yang dikucurkan mencapai ratusan milIar. Namun belum ada program yang benar-benar menyentuh serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

“Kami mencatat masih banyak warga yang rumahnya tidak layak huni serta masih ada anak-anak yang masih mengalami stunting. Sehingga tidak relevan rasanya anggaran yang begitu besar namun tidak mampu mensejahterakan masyarakat. Oleh karenanya diharapakan P-APBD TA 2023 ini dapat menyelesaikan permasalahan yang ada,” tegasnya.

Untuk itu dia berharap kepada seluruh organisasi perangkat daerah Pemko Medan untuk benar-benar melaksanakan program yang sudah disepakati bersama di P-APBD ini, kemudian dilaksanakan agar jangan sampai serapan rendah mengakibatkan tidak terjadi silpa yang cukup besar.

Selanjutnya tambah Parlin, pihaknya meminta agar Pemko Medan dapat memberikan solusi yang konkret terhadap permasalahan gelandangan, pengemis serta orang dengan gangguan jiwa yang semakin marak di Medan saat ini.

“Kami berharap Dinas Sosial segera melakukan langkah-langkah kongkret terhadap masalah ini yang kalau dibiarkan akan memberikan dampak buruk dan akan dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan,”ungkapnya.(reza)