Bobby Dipecat PDIP, Ini Kata Gibran

redaksi
19 Nov 2023 16:33
1 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Gibran Rakabuming Raka memberikan komentar dengan santun terkait dipecatnya Bobby Nasution sebagai kader PDIP Medan. Menurutnya, keputusan tersebut harus dihormati.

Hal ini disampaikan pria yang saat ini maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Prabowo Subianto kepada wartawan usai nongkrong bareng dengan anak muda Medan di Seis Cafe, Sabtu malam (18/11/2023).

“Ya itu kita hormati keputusan dari partai ya,. Itukan sudah keputusan partai, jadi kita harus hormati,” ungkapnya singkat.

Ketika disinggung, bagaimana tanggapannya terkait pembangunan Kota Medan saat ini dj bawah kepemimpinan Bobby Nasution, Gibran menilai semua itu dikembalikan kepada masyarakat.
“Saya kembalikan lagi ke warga. Wargalah yang menilai,” tukasnya.

Diketahui, Bobby Nasution resmi dipecat PDI Perjuangan (PDIP) Medan.

Pemberhentian terhadap menantu Presiden Joko Widodo karena terang-terangan tidak mendukung instruksi partai dan mendukung capres-cawapres Prabowo-Gibran.

Pemberhentian terhadap Bobby Nasution dari kader PDIP berdasarkan surat yang dikeluarkan oleh DPC PDIP Medan dengan nomor 217 /IN/DPC-29.B-26.B/XI/2023, tanggal 10 November 2023. (red)