KPU Medan Nonaktifkan PPK

redaksi
31 Mar 2020 20:01
Medan News 0 60
1 menit membaca

MEDAN, kaldera.id – KPU Kota Medan menonaktifkan sementara PPK sampai adanya pemberitahuan digelarnya pilkada serentak. Hal ini berkaitan adanya keputusan ditundanya pelaksanaan pilkada serentak.

“Sekarang ini dinonaktifkan dulu. Apabila nanti sudah ada arahan, maka mereka diaktifkan kembali,” ungkap Komisioner KPU Kota Medan, Rinaldi Khair, Selasa (31/3/2020).

Dengan dinonaktifkan PPK untuk sementara waktu ini, maka honor mereka pun tidak dibayarkan. Hal ini berkaitan dengan anggaran.Namun begitupun untuk Maret tetap diupayakan.

“Masa kerja PPK itu 9 bulan. Mereka baru kerja sebulan. Jadi, nanti begitu diaktifkan kembali mereka bekerja 8 bulan tetap,” tambahnya. (reza sahab)