2 Minggu Jelang Ramadhan, Harga Beberapa Bahan Pokok Naik Tipis

redaksi
29 Mar 2021 16:02
Medan 0 110
2 menit membaca

MEDAN, kaldera.id – Dua Minggu menjelang bulan Ramadhan, mayoritas harga kebutuhan pokok di pasar tradisional Simpang Limun, Jalan SM Raja Medan, naik tipis, Senin (29/3/2021).

Kenaikan terbesar dipimpin oleh harga cabai merah besar yang sebelumnya per kilogram (Kg) serharga Rp40 ribu sekarang naik Rp5.000 menjadi Rp45 ribu per Kg.

Selain cabai merah besar, kenaikan juga terjadi pada harga bawang merah Rp28 rbu menjadi Rp32 per Kg nya.

Bawang putih ukuran sedang menjadi Rp28 ribu per Kg yang sebelumnya seharga Rp26 ribu dan daging sapi menjadi Rp120 ribu per Kg. Sedangkan daging ayam yang sebelumnya seharga Rp24 ribu menjadi Rp30 ribu per Kg nya.

Tak hanya bahan komoditas tersebut, harga juga semakin mahal untuk minyak, seperti minyak goreng curah sebelumnya seharga Rp12 ribu kini menjadi Rp14 ribu per Kg.

Sementara itu, harga komoditas lain yang masih stabil, yakni harga telur ayam eropa, yang termahal seharga Rp1.500 dan yang termurah Rp1.100 per butir.

Rido, 33, salah seorang pedagang bahan pokok mengatakan, kenaikan harga tersebut telah berlangsung selama 2 hari.

“Naiknnya tipis saja, sudah 2 hari. Walaupun naik warga tetap rame membeli, biasa menjelang puasa (bulan ramadhan) pasti naik,” kata Rido.

Hal yang sama juga dikatakan pedagang bahan pokok lainnya yakni Boru Tamba yang menyebut bahwa lonjakan harga (bahan pokok) merupakan hal yang biasa ketika menyambut hari-hari besar.

“Setiap menjelang hari-hari besar pasti naik, tidak hanya menjelang bulan Ramadhan saja. Karena kita mengambil barangnya (bahan pokok) dari gudang naik, tentunya kami menaikkannya, namun dengan batasan harga yang wajar,” sebut Boru Tamba.

Para pedagang bahan pokok di Pasar Simpang Limun memprediksi bahwa lonjakan harga komoditas akan terus naik hingga menjelang hari Raya Idul Fitri. (mustivan mahardhika)