Martinelli Bantu Arsenal Hancurkan Leeds United di Elland Road

redaksi
19 Des 2021 13:01
1 menit membaca

MEDAN, kaldera.id – Arsenal meraih kemenangan penting kala bertandang ke Stadion Ella Road, markas Leeds United, Minggu dini hari (19/12/2021). Anak asuh M Arteta unggul 4-1 atas tuan rumah.

Gol kemenangan tim berjuluk Meriam London itu diciptakan G Martinelli pada menit 16 dan 28. Kemudian gol dari B Saka pada menit 42 dan E Smith Rowe menit 84. Sedangkan sebiji gol hiburan Leeds United diciptakan Raphinha menit 72 melalui titik pinalti.

Tim tamu tampil lebih agresif dan ngotot dalam memainkan serangan. Permainan cepat terus diperagakan Lacazette dan kawan-kawan. Situasi ini membuat tim tuan rumah kelabakan menghadapi serangan. Terbukti tim besutan M Biesla ini sudah ketinggalan tiga gol di babak pertama.

Dengan kemenangan ini Arsenal sementara bertengger di posisi 4 klasemen sementara dengan nilai 32 hasil 10 kemenangan, dua seri dan enam kekalahan. Sementara Leeds sendiri berada di posisi 16 dengan nilai 16.(yogo)