Gol Orsolini Menangkan Bologna di Kandang Sendiri Atas Inter

redaksi
26 Feb 2023 23:55
1 menit membaca

 

MEDAN, kaldera.id – Gol Ricardo Orsolini ke gawang Inter Milan dimenit 76 cukup membawa Bologna meraih tiga poin dalam laga yang berlangsung di Stadin Renato Dall’Ara, Minggu (26/2/2023).

Orsolini yang menerima umpan terobosan J Schouten menggiring bola terlebih dahulu sebelum melepaskan tembakan voli kaki kirinya untuk menalukkan penjaga gawang Inter Milan, Onana.

Inter sendiri dalam lanjutan Liga Italia tersebut tidak bermain jelek. Mengandalkan L Lukaku dan L Martinez yang ditopang H Calhanoglu, H Mkhitaryan, Dumfres, Runner up sementara Serie A itu berhasil menciptakan beberapa peluang emas.

Namun, upaya tersebut bisa digagalkan kiper tuan rumah Skropski. Berdasarkan statistik laga, dari total 13 tendangan yang dilakukan pemain Inter, 3 diantaranya di blok. Sedangkan sisanya meleset maupun diamankan.

Dari pola 3-5-2 yang dimainkan Pelatih Inter, S Inzgahi dalam laga itu, tim tamu ingin meraih kemenangan guna menjaga posisi mereka tidak tersalip pesaing lainnya. Sayangnya, tuan rumah bermain maksimal. Sehingga ambisi tersebut gagal. Tuan rumah berhasil memanfaatkan setiap peluang untuk meraih kemenangan. (ali)