Saat Bertemu, Syekh Adil Al Bahri Berikan Sorban Kepada Syah Afandin

Plt Bupati Langkat saat berbincang dengan Syekh Adil Al Bahri dari Yaman
Plt Bupati Langkat saat berbincang dengan Syekh Adil Al Bahri dari Yaman

LANGKAT, kaldera.id – Plt Bupati Langkat, Syah Afandin menerima kunjungan silaturahim Syekh Adil Al Bahri dari Yaman, di Kantor Bupati Langkat, Stabat, Rabu (30/8/2022).

Syekh Adil Al Bahri merupakan seorang hafiz 30 juzz dan memiliki izajah kitab Imam Bukhori dan Imam Muslim.

Kunjungan Syekh Aidil ke Negeri Bertuah dalam rangka safari dakwah di tanah melayu, mulai dari Langkat Hulu, Langkat Hilir dan Teluk Aru Kabupaten Langkat.

Safari ini bertemakan “Al-Quran solusi kehidupan”, dengan mensiarkan al-quran melaui tausiah dan program bagi bagi al-quran (BBA). Al Qur’an tersebut disalurkan ke pelosok negeri di Indonesia dan para penghafal al-quran di Palestina.

Giat tersebut diinisiasi Yayasan Al Majdi Indonesia bekerja sama dengan Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Kabupaten Langkat.

Pada kesempatan tersebut Plt Bupati Langkat mensedekahkan 100 al-quran sebagai bentuk mendukung siar tersebut. Pada akhir kunjungan Syekh Adil Al Bahri memberikan cendera mata sorban/syal kesayangannya yang dipakai dipundak. Syal tersebut selalu dikenakan Syekh dalam menghafal qur’an hingga mengkhatamkan dan menjadi seorang hafiz 30 juzz.

Syekh Adil Al Bahri turut mendoakan semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan untuk Langkat sebagai negeri para ulama dan cendikiawan muslim. “Banyak orang orang sholeh lahir dari bumi betuah ini,” ungkapnya.

Syekh Adil juga mendoakan Plt Bupati Langkat senantiasa menjadi pemimpin yang amanah serta rakyat dan masyarakatnya senantiasa diberikan ridho dan rahmad Allah SWT.

Plt Bupati Langkat mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan doa dari Syekh Adil Al Bahri. Dirinya yakin kunjungan tersebut memberikan rahmat bagi Langkat.(red)