Geobike Kaldera Toba Libatkan Blogger dan Vlogger Promosikan Danau Toba

Koordinator Penyelenggara Geobike Caldera Toba, Wiki Syafril
Koordinator Penyelenggara Geobike Caldera Toba, Wiki Syafril

MEDAN, kaldera.id – Geobike Kaldera Toba merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan Rumah Karya Indonesia dengan menerapkan konsep funbike dan nomadic tourism.

Kegiatan ini memperkenalkan geoarea, geosite yang meliputi geodiversity, biodiversity dan culturediversity. Kali ini, Rumah Karya Indonesia bekerjasama dengan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Tujuannya memperkenalkan kawasan Danau Toba sebagai daerah pariwisata yang diunggulkan secara internasional.

Sebanyak 50 peserta geobike yang melibatkan media, blogger, vlogger, dan komunitas ini akan diajak bergowes menyusuri Geosite Sipinsur, Geosite Muara-Sibandang dan menuju Makam Sisingamangaraja XII di Kota Balige sebagai finish funbike.

Selama perjalanan para bikers juga akan mengunjungi beberapa geowisata, geosite dan geodiversity sambil mencicipi kuliner dan atraksi seni budaya.

“Intinya kegiatan bersepeda ini menikmati suasana Danau Toba yang bersih, sehat, aman. Mari bersama menjadikan Toba sebagai super prioritas wisata Indonesia,” ungkap Wiki Syafril selaku koordinator penyelenggara, Selasa (1/9/2020).

Wiki juga menjelaskan, kegiatan ini menjadi momentum bangkitnya kembali semangat industri pariwisata dan ekonomi kreatif Danau Toba.

“Pak Mentri Pariwisata dan Ekraf, Wishnutama kirim salam buat teman teman. Momentum ini untuk menatap ke depan. Beberapa kawasan wisata di sekitar Danau Toba akan terus diperkenalkan seperti, Desa Wisata Huta Girsang, Bakkara dan Muara,” tambahnya. (reza sahab)