Pengurus DPD KNPI Samosir menghelat Fun Futsal DPD KNPI Sumut bersama Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom di Lapangan Futsal Panguruan, Samosir, Jumat (9/7/2021).
Pengurus DPD KNPI Samosir menghelat Fun Futsal DPD KNPI Sumut bersama Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom di Lapangan Futsal Panguruan, Samosir, Jumat (9/7/2021).

PANGURUAN, kaldera.id – Pengurus DPD KNPI Samosir menghelat Fun Futsal DPD KNPI Sumut bersama Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom di Lapangan Futsal Panguruan, Samosir, Jumat (9/7/2021).

Kegiatan tersebut diisi dengan coaching clinic diberikan mantan pemain timnas yang juga Wakil Ketua KNPI Sumut, Saktiawan Sinaga.

Fun Futsal mempertemukan tim Bupati Samosir, Vandiko Gultom yang diperkuat mantan Pemain PSMS Tambun Naibaho melawan tim Ketua DPD KNPI Sumut, Samsir Pohan yang diperkuat Saktiawan Sinaga, Sekretaris KNPI Sumut, M Asril dan siswa SSB Antap Samosir.

Meski bertajuk fun futsal, pertandingan berjalan seru. Beberapa kali Saktiawan Sinaga beradu sprint dengan tim Bupati Vandiko yang digawangi oleh Ketua KNPI Samosir, Rojaya Simbolon.

Bupati Vandiko pun tak mau kalah. Bersama Tambun Naibaho, serangan tim Vandiko cs berulangkali merepotkan pertahanan Saktiawan Sinaga dan kawan-kawan. Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kemenangan tim Vandiko dengan skor 6-3.

Di sela-sela kegiatan, Bupati Vandiko Gultom menegaskan, pihaknya memberi dukungan penuh untuk karya-karya anak muda Samosir.

“Saya berharap KNPI Sumut dan KNPI Samosir bisa bersinergi dengan Pemkab Samosir,” tegas Vandiko di hadapan Ketua KNPI Sumut Samsir Pohan.
Bupati termuda se-Indonesia itu juga meminta KNPI Samosir beserta mantan Pemain PSMS Tambun Naibaho dan Saktiawan Sinaga bisa mengembangkan bakat-bakat atlet di Kabupaten Samosir.

Sementara itu, Saktiawan Sinaga mengungkapkan, bakat sepak bola anak Samosir sangat luar biasa. “Yang penting konsistensi dan jangan mudah patah semangat,” kata Saktiawan.

Sebelum kegiatan fun futsal, DPD KNPI Sumut melakukan konsolidasi organisasi dengan menyerahkan SK caretaker KNPI Samosir yang diketuai Rojaya Simbolon.
“Kita hadir di sini bukan hanya menyerahkan surat, tapi menjemput potensi anak-anak muda Kabupaten Samosir. Gandenglah anak-anak muda di sini untuk berkreasi dan mengembangkan potensi. Ajak pemerintah daerah untuk mendukung karya-karya potensial anak muda Samosir,” tukas Samsir Pohan. (efri)