Polsek Medan Timur Dirikan Dapur Umum bagi Warga Terdampak Covid-19
Polsek Medan Timur Dirikan Dapur Umum bagi Warga Terdampak Covid-19

MEDAN, kaldera.id – Guna membantu masyarakat yang kesulitan ekonomi akibat pandemi Covid-19, Polsek Medan Timur bersama Koramil 02/MT dan Kecamatan Medan Timur mendirikan dapur umum.

“Dapur umum ini didirikan untuk membantu masyarakat terdampak ekonomi akibat Covid-19 ini juga dalam rangka Operasi Aman Nusa II Penanganan Covid-19,” kata Kapolsek Medan Timur Kompol M Arifin saat mengunjungi dapur umum di Jalan Gaharu, Blok B, Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur, Rabu (15/4/2020).

Arifin menyebut, Masyarakat bisa mendapatkan makanan gratis di dapur umum yang telah disediakan petugas Polwan Polsek Medan Timur.

Keberadaan dapur umum ini juga nantinya akan berpindah-pindah, sehingga dapat menjangkau seluruh masyarakat yang membutuhkan.

“Dapur umum nantinya sifatnya tidak menetap, akan berpindah-pindah sehingga dapat menjangkau seluruh masyarakat,” ucapnya.

Ia juga mengimbau, agar masyarakat dapat mengikuti protokol kesehatan dari pemerintah, menerapkan, penggunaan masker dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus mematikan tersebut.

“Kita berharap dan berdoa agar pandemi Covid-19 ini cepat berlalu, sehingga aktivitas dapat kembali normal,” pungkasnya

Di Sergai juga Ada Dapur Umum

Tak hanya Polsek Medan Timur, Polres Serdang Bedagai (Sergai) juga mendirikan dapur umum guna membantu masyarakat terdampak ditengah pandemi Covid-19 yang menyulitkan penghasilan masyarakat di wilayah Polsek Perbaungan.

Robin menyebut, penyediaan dapur umum ini akan berkoordinasi dengan kelurahan setempat untuk mendata masyarakat yang membutuhkan bantuan agar tidak terjadi kesenjangan ditengah masyarakat.

“Kita akan koordinasikan ke kelurahan untuk mendata masyarakat yang kurang mampu akibat terdampak wabah virus corona ini,”
kata Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang dalam peninjauan dapur umum yang didirikan di Lingkungan I Kelurahan Melati I Kecamatan Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (14/4/2020).

Sedangkan dalam pendistribusian, kata Robin, makanan akan dibagikan ke rumah-rumah warga untuk menghindari terjadinya kerumuman massal.

“Makanan akan akan dibagikan ke rumah-rumah warga agar tidak terjadi kerumunan,” tuturnya.

Ia berharap dengan didirikannya dapur umum ini bisa membantu mengurangi beban masyarakat yang terdampak akibat pandemi Covid-19 ini.

“Semoga dapur umum ini dapat bermanfaat bagi masyarakat terdampak akibat dampak virus ini,” Ujarnya.

Selain itu, dapur umum juga dibuat pada tujuh Polsek jajaran wilayah hukum Polres Serdang Bedagai guna pemerataan bantuan bagi masyarakat kurang beruntung akibat virus covid-19. (finta rahyuni)